
Bola.net - Update transfer Manchester United pada bursa transfer awal musim 2021/2022. Sejauh ini, ada 20 pemain -bahkan mungkin lebih- yang sempat digosipkan akan merapat ke Old Trafford.
United punya ambisi besar meraih trofi pertama pada era manajer Ole Gunnar Solskajer. Karena itu, United gencar mendatangkan pemain berkualitas pada awal musim 2021/2022.
Salah satu pemain yang resmi digaet United adalah Cristiano Ronaldo. Sang mantan datang dengan banderol 23 juta Euro termasuk bonus. Ronaldo kembali ke Old Trafford untuk membantu United meraih kesuksesan.
Advertisement
Selain Ronaldo, masih ada banyak pemain yang sempat dikaitkan dengan United. Sebagian besar sebatas rumor tapi ada juga yang gagal dibeli. Berikut kabar terkini 20 pemain yang digosipkan dengan United ada awal musim 2021/2022:
Declan Rice
- Posisi: Gelandang
- Usia: 22 tahun
- Klub asal: West Ham
Kabar terkini: Declan Rice disebut ingin pindah dan tertarik dengan United. Tapi, West Ham tidak melepasnya pada musim panas ini [The Times].
Kieran Trippier
- Posisi: Bek kanan
- Usia: 30 tahun
- Klub asal: Atletico Madrid
Kabar terkini: Atletico tidak akan melepas Trippier. Sempat ada minat dari Arsenal, tapi dia tidak dilepas [Sky Sports].
Harry Kane
- Posisi: Penyerang
- Usia: 28 tahun
- Klub asal: Tottenham
Kabar terkini: Hanya Man City yang resmi mengajukan tawaran untuk Harry Kane, tapi ditolak Tottenham. Kane telah memutuskan bertahan di Tottenham.
Erling Haaland
- Posisi: Penyerang
- Usia: 21 tahun
- Klub asal: Dortmund
Kabar terkini: Dortmund menutup semua pintu negosiasi untuk melepas Haaland musim panas ini. Tapi, Haaland mungkin tersedia pada awal musim depan [Bild].
Raphinha
- Posisi: Winger/Penyerang
- Usia: 24 tahun
- Klub asal: Leeds United
Kabar terkini: Pemain yang penting bagi Leeds. United tidak pernah mengajukan tawaran resmi dan Leeds tidak akan melepasnya ke rival [MEN].
Jules Kounde
- Posisi: Bek tengah
- Usia: 22 tahun
- Klub asal: Sevilla
Kabar terkini: Kounde kini menjadi target utama Chelsea. Sevilla meminta The Blues membayar 80 juta Euro untuk jasa Kounde.
Pau Torres
- Posisi: Bek tengah
- Usia: 24 tahun
- Klub asal: Villarreal
Kabar terkini: Awalnya, Villarreal siap melepas Pau Torres dengan harga 50 juta Euro. Tapi, United lebih membeli Rapael Varane [MEN].
Jadon Sancho
- Posisi: Winger
- Usia: 21 tahun
- Klub asal: Dortmund
Kabar terkini: Resmi menjadi milik United mulai musim ini. Sancho dibeli dengan harga 82 juta Euro. Sancho memakai nomor punggung 25 di United.
Ousmane Dembele
- Posisi: Penyerang
- Usia: 24 tahun
- Klub asal: Barcelona
Kabar terkini: Dembele dipastikan tidak akan pindah dari Camp Nou. Setelah kehilangan Messi, Barcelona tidak akan melepas Dembele [Marca].
Kingsley Coman
- Posisi: Winger
- Usia: 25 tahun
- Klub asal: Bayern Munchen
Kabar terkini: Coman tidak lagi masuk dalam daftar belanja United sejak Jadon Sancho datang. United surplus pemain di posisi winger [MEN].
Eduardo Camavinga
- Posisi: Gelandang
- Usia: 18 tahun
- Klub asal: Rennes
Kabar terkini: Camavinga menolak tawaran dari United dan PSG. Camavinga memilih pindah ke Real Madrid. Dia dibeli dengan harga 31 juta Euro [Fabrizio Romano].
Raphael Varane
- Posisi: Bek tengah
- Usia: 28 tahun
- Klub asal: Real Madrid
Kabar terkini: Resmi menjadi milik United. Varane menjalani debutnya bersama United saat melawan Wolves pekan lalu.
Aurelien Tchouameni
- Posisi: Gelandang
- Usia: 21 tahun
- Klub asal: AS Monaco
Kabar terkini: Monaco siap melepasnya dengan tawaran 40 juta Euro. Tapi, belum ada tawaran apa pun dari United [MEN].
Saul Niguez
- Posisi: Gelandang
- Usia: 26 tahun
- Klub asal: Atletico Madrid
Kabar terkini: Negosiasi antara Atletico dengan Chelsea sudah tumbang. Tapi, MU belum membuat tawaran resmi [Fabrizio Romano].
Jack Grealish
- Posisi: Gelandang
- Usia: 25 tahun
- Klub asal: Aston Villa
Kabar terkini: Resmi pindah ke Manchester City. Dibeli dengan harga 100 juta pounds dan menjadi pemain Inggris paling mahal.
Leon Goretzka
- Posisi: Gelandang
- Usia: 26 tahun
- Klub asal: Bayern Munchen
Kabar terkini: Belum meneken kontrak baru di Bayern. Sedangkan, Bayern baru saja membeli Marcel Sabitzer. Masa depannya masih belum pasti [Bild].
Ruben Neves
- Posisi: Gelandang
- Usia: 24 tahun
- Klub asal: Wolves
Kabar terkini: Masa depan Ruben Neves masih belum bisa dipastikan. Neves diyakini terbuka dengan setiap tawaran yang masuk [Express]
Cristiano Ronaldo
- Posisi: Penyerang
- Usia: 36 tahun
- Klub asal: Juventus
Kabar terkini: Resmi bergabung dengan MU dengan nilai transfer 23 juta Euro.
Ilaix Moriba
- Posisi: Gelandang
- Usia: 18 tahun
- Klub asal: Barcelona
Kabar terkini: Ilaix Moriba bergabung dengan RB Leipzig setekah tidak mencapai kata sepakat soal kontrak baru di Barcelona.
Yves Bissouma
- Posisi: Gelandang
- Usia: 25 tahun
- Klub asal: Brighton
Kabar terkini: Dipastikan bertahan di Brighton pada musim 2021/2022. Selain MU, Liverpool juga membidiknya [Metro].
Sumber: Manchester Evening News, dll
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Update Transfer Resmi Arsenal Musim 2021/2022: Punya 5 Pemain Baru, 7 Pemain Dilepas
- Update Transfer Resmi AC Milan Musim 2021/2022: Bakayoko Datang, 14 Pemain Dilepas
- Starting XI Real Madrid Bersama Eduardo Camavinga: Akhir Era Trio Kroos, Casemiro, dan Modric?
- Transfer Resmi Chelsea: Dua Pemain Baru, 16 Pemain Cabut
- Update Transfer Resmi Premier League: Chelsea dan Arsenal Lepas Pemain Lagi
- Tidak Selalu Happy Ending, Begini Nasib Pemain Top yang CLBK dengan Mantan Klubnya
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 30 Agustus 2021 22:45
Raphael Varane Tidak Sabar Bereuni dengan Cristiano Ronaldo di Manchester United
-
Liga Inggris 30 Agustus 2021 21:56
-
Liga Inggris 30 Agustus 2021 21:40
Penyerang Muda Manchester United ini Jadi Korban Kepulangan Cristiano Ronaldo
-
Liga Inggris 30 Agustus 2021 21:30
Belajar dari Kasus Varane, Manchester United Kebut Visa Cristiano Ronaldo
-
Liga Inggris 30 Agustus 2021 21:20
Pujian Setinggi Langit Mason Greenwood untuk Paul Pogba yang Ajaib!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...