2 Kali Kalahkan Pep Guardiola, Nuno Espirito Santo Sampai Capaian Antonio Conte

2 Kali Kalahkan Pep Guardiola, Nuno Espirito Santo Sampai Capaian Antonio Conte
Ekspresi manajer Wolverhampton Nuno Espirito Santo dalam pertandingan Premier League melawan Manchester United, Senin, 19 Agustus 2019. (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Wolverhampton, Nuno Espirito Santo, mencatat rekor apik dalam karirnya. Pria asal Portugal menjadi pelatih kedua yang mengalahkan tim asuhan Josep Guardiola dua kali dalam satu musim, setelah Antonio Conte.

Wolverhampton berjumpa Manchester City pada pekan ke-19 Premier League musim 2019/2020, Sabtu (28/12/2019) dini hari WIB. Bermain di Molineux Stadium, Wolves mengalahkan tamunya dengan skor 2-3.

Wolves mendapat keuntungan pada menit ke-12. Mereka unggul jumlah pemain usai Ederson Moreas di kartu merah. Akan tetapi, Wolves justru lebih dulu tertinggal dua gol lewat aksi Raheem Sterling.

Wolves mencetak gol pertama pada menit ke-55 lewat Adama Traore. Lantas, Wolves mencetak dua gol tambahan lewat Raul Jimenez pada menit 82 dan Matt Doherty pada menit ke-89.

1 dari 2 halaman

Rekor Apik Nuno Espirito Santo Lawan Pep Guardiola

Wolves memang bukan tim yang bersaing dalam perebutan gelar juara. Namun, sejauh ini Wolves lah yang menjadi momok menakutkan bagi Manchester City. Dua kali pertemuan di musim 2019/2020, dua kali Man City kalah dari Wolves.

Pertemuan pertama terjadi di Etihad Stadium, 6 Oktober yang lalu. Saat itu, Wolves dengan gemilang menang dengan skor 0-2. Adama Traore menjadi bintang dengan mencetak dua gol ke gawang Man City.

Pertemuan kedua terjadi pada Sabtu (28/12/2019) dini hari di Molineux Stadium. Lagi-lagi Wolves menang, kali ini dengan skor 3-1.

Dikutip dari Squawka, Nuno Espirito Santo, manajer Wolves, menjadi orang kedua yang membawa timnya menang atas tim Pep Guardiola di musim yang sama. Sebelumnya, ada Antonio Conte yang melakukannya bersama Chelsea.

2 dari 2 halaman

Catatan Antonio Conte Kalahkan Man City

Chelsea, di bawah kendali Antonio Conte, dua kali mengalahkan Manchester City pada musim 2016/2017 lalu. Chelsea menang dengan skor 1-3 pada perjumpaan pertama di Etihad Stadium, 3 Desember 2016.

Saat itu, Man City sempat unggul dari gol bunuh diri Gary Cahill. Namun, mereka kemudian kebobolan tiga gol dari aksi Diego Costa, Willian, dan Eden Hazard. Dua pemain Man City mendapat kartu merah yakni Sergio Aguero dan Fernandinho.

Kekalahan kedua Man City terjadi pada 4 April 2016 yang digelar di Stanford Bridge. Eden Hazard dua kali membobol gawang Man City. Sedangkan, gol hiburan Man City dicetak Sergio Aguero.

Nuno Espirito Santo dan Antonio Conte tercatat sebagai pelatih yang mampu mengalahkan tim asuhan Pep Guardiola dua kali dalam satu musim. Guardiola belum pernah mengalaminya ketika berkarir di Barcelona dan Bayern Munchen.

Sumber: Squawka