
Bola.net - Nama Harry Kane santer dikabarkan bakal bergabung dengan Manchester United pada musim 2020/2021 yang akan datang. Lantas, berapa nomor punggung yang bisa dipakai Harry Kane andai gabung ke United?
Rumor bergabungnya Harry Kane ke Manchester United berhembus kencang dalam sebulan terakhir. Harry Kane diyakini punya ambisi besar untuk meraih juara dan faktor ini bakal membuatnya pindah ke Tottenham.
Manchester United punya ambisi yang sama besarnya. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer kini tengah menyusun tim dengan terus membeli pemain baru. Harry Kane masuk dalam proyek yang disusunnya.
Advertisement
Sejumlah media Inggris menyebut harga Harry Kane mencapai 150 juta pounds. Dengan kualitas yang sudah terbukti, dan usia yang baru 26 tahun, sejumlah kalangan menilai United bakal bersedia membayar mahal untuknya.
Nomor 10 Milik Marcus Rashford
Satu pertanyaan besar tatkala Harry Kane pindah ke Manchester United adalah berapa nomor punggung yang akan dipakai? Sebab, nomor punggung 10 sudah ada pemiliknya. Nomor 10 menjadi milik Marcus Rashford.
Harry Kane selama ini identik dengan nomor punggung 10. Sejak musim 2015/2016, Harry Kane memakai nomor punggung 10 di Tottenham. Sebelumnya, nomor tersebut menjadi milik Emmanuel Adebayor.
Nomor punggung 10 punya arti yang spesial di Manchester United. Namun, sulit untuk melihat Harry Kane bakal memakainya. Sebab, Marcus Rashford sudah memakainya. Rashford adalah pemain spesial karena dia hasil didikan akademi klub.
Selain nomor punggung 10, Harry Kane juga pernah memakai nomor punggung 18 di Tottenham. Lagi-lagi, nomor itu sudah ada pemiliknya di skuad Manchester United. Nomor 18 menjadi milik Bruno Fernandes yang dibeli pada Januari 2020.
Nomor Punggung untuk Harry Kane di Manchester United
Harry Kane juga pernah memakai nomor punggung 37 pada awal karirnya. Nomor ini juga sudah ada pemiliknya di United yakni pemain muda James Garner. Namun, nomor 37 agaknya tidak tepat untuk pemain seperti Harry Kane.
Nomor punggung 9 bisa menjadi pilihan ideal bagi Harry Kane. Namun, nomor tersebut dimiliki Anthony Martial. Harry Kane bisa saja menyuruh klub meminta Martial berganti nomor punggung 11 seperti saat Zlatan Ibrahimovic dan Romelu Lukaku datang. Nomor punggung 9 dipakai Harry Kane saat membela timnas Inggris.
Selain itu, Harry Kane juga bisa mencoba tantangan memakai nomor 7 yang keramat di Manchester United. Nomor 7 tidak ada pemiliknya sejak Alexis Sanchez dipinjamkan ke Inter Milan dan mungkin bakal dijual pada musim depan.
Sumber: Sportsmole
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 April 2020 22:50
-
Liga Inggris 13 April 2020 22:19
Manchester United Diyakini tak Bakal Hamburkan 200 Juta Pounds Demi Kane
-
Liga Inggris 13 April 2020 21:11
Para Pemain Muda yang Bersinar Setelah Dipoles Jose Mourinho
-
Liga Inggris 13 April 2020 20:44
Semua Kompetisi Ditangguhkan, Bek Manchester United Ini Keki Berat
-
Open Play 13 April 2020 20:21
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:10
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:58
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 12:49
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...