Widodo Nilai Gresik United Miliki Modal Jelang Laga Ketiga

Widodo Nilai Gresik United Miliki Modal Jelang Laga Ketiga
widodo c putro dan bima sakti (c) Antok
- Widodo C Putro tak terlalu kecewa dengan kekalahan anak asuhnya dari Sriwijaya FC. Menurut Pelatih Gresik United ini, ada hal positif dari pertandingan tersebut yang bisa jadi modal positif anak asuhnya dalam pertandingan mendatang.


"Di dunia, nggak ada namanya puas kalau kalah," ujar Widodo.


"Tapi, ada peningkatan di babak kedua pada pertandingan ini. Para pemain bekerja keras. Ini akan jadi modal kami untuk pertandingan ketiga," sambungnya.


Sebelumnya, pada laga lanjutan Grup A Piala Jenderal Sudirman kontra Sriwijaya FC, Gresik United harus kembali menelan kekalahan 1-0. Gol semata wayang yang terjadi pada laga ini dicetak Titus Bonai pada menit 34.


Gresik United sendiri bakal melakoni laga ketiga mereka di ajang Piala Jenderal Sudirman kontra Persipasi Bandung Raya. Laga ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (22/11).


Sementara itu, meski peluang tim besutannya lolos dari fase grup kian tipis, Widodo tak mau lempar handuk. Menurutnya, ia tetap akan menginstruksikan anak asuhnya bermain sebaik mungkin pada sisa pertandingan mereka.


"Tentu sebelum kita berhenti, kita akan terus  berjuang. Kita menatap ke depan. Sepakbola tak berhenti hanya di Piala Jenderal Sudirman. Ini tambahan ilmu dan jam terbang bagi pemain kami," tandasnya. [initial]

 (den/asa)