Venue Laga Kontra Bhayangkara FC, Arema Cronus Tunggu GTS

Venue Laga Kontra Bhayangkara FC, Arema Cronus Tunggu GTS
Ruddy Widodo (c) Fitri Apriani
- Manajemen Arema Cronus mengaku belum bisa memastikan lokasi pertandingan kontra Bhayangkara FC. Mereka mengaku akan menunggu keputusan resmi PT Gelora Trisula Semesta (PT GTS) sebagai operator Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016.


"Jujur saja, saya bingung. Dari pembicaraan dengan Bhayangkara, kabarnya tetap di Sidoarjo. Namun, di media disebut bakal digelar di Solo," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.


"Karenanya, biar tidak bingung, kami akan menunggu keputusan resmi GTS saja," sambungnya.


Sementara itu, meski mengaku menunggu putusan GTS, Ruddy tak mau hanya bersikap pasif. Ia menegaskan akan terus menjalin komunikasi dengan GTS terkait hal ini.


Sebelumnya, beredar kabar bahwa laga antara Arema Cronus dan Bhayangkara FC bakal mengalami pemindahan venue. Laga yang semula bakal dihelat di Stadion Gelora Delta Sidoarjo dikabarkan dipindah ke Stadion Manahan Solo. Perubahan ini, menurut kabar tersebut disebabkan kurang harmonisnya hubungan suporter Arema dan suporter Surabaya.


Lebih lanjut, Ruddy membeber hasil komunikasinya sejauh ini dengan PT GTS. Menurutnya, sampai saat ini, belum ada permintaan dari Bhayangkara FC untuk memindah lokasi pertandingan.


"GTS menunggu sampe besok, kalau tidak ada, berarti tetap di Sidoarjo," tandasnya. [initial]


 (den/dim)