
Bola.net - - Persis Solo berhasil menundukkan PSIS Semarang 1-0 dalam lanjutan Liga 2 grup 4 di Stadion Manahan, Kamis (6/7) sore. Gol semata wayang tim Laskar Sambenyawa dicetak oleh pemain bernomor punggung 18, Dedi Cahyono di menit ke 32.
Meski berhasil menundukkan PSIS dan tetap memuncaki klasemen sementara grup 4, pelatih Widiyantoro mengaku kecewa dengan hasil tersebut. Kepemimpinan wasit Ahmad Shodirin asal Sidoarjo dinilai sangat merugikan timnya. Sejumlah pelanggaran berat yang menguntungkan Persis tak dianggap oleh wasit.
"Ini kepemimpinan wasit yang luar biasa buruk. Tim kami dirugikan habis-habisan, harusnya kita bisa cetak 4-5 gol. Tapi ini kemenangan yang harus kami syukuri, anak-anak bermain luar biasa meski dalam tekanan wasit," ujar Wiwid, sapaan pelatih asal Magelang itu.
Wiwid juga mengucapkan terimakasih kepeda masyarakat dan Pasoepati yang telah memberikan dukungan kepada anak asuhnya. Ia bangga, meskipun tanpa atribut, Pasorpati tetap atraktif dan luar biasa.
Pelatih PSIS, Subangkit mengakui kekalahan yang diderita Muhammad Ridwan dan kawan-kawan. Ia mengatakan permainan Persis kali ini lebih baik, sehingga layak menang.
"Persis lebih bagus mainnya, mereka kuat di depan, 3 pemain depan jadi tumpuan. Kami kesulitan menjaga 3 penyerang yang mereka turunkan," aku Subangkit.
Ia juga mengakui timnya selalu kedodoran jika terkena serangan balik. Terutama menjaga kecepatan 2 penyerang sayap dan ujung tombak Persis. "Pemain kami memang bagus di belakang dan tengah, tapi depan kurang improvisasi. Wing kami tidak seagresif waktu ujicoba lalu," keluhnya.
Pertandingan derby Persis Solo kontra PSIS Semarang disaksikan 21.250 suporter kedua kesebelasan. Dua kelompok suporter PSIS, Snex dan Panser Biru beradu kreasi dengan Pasoepati yang menyuguhkan koreografi di tribun timur dan utara.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 5 Juli 2017 15:28
-
Bola Indonesia 3 Mei 2017 22:39
-
Bola Indonesia 13 Februari 2017 19:55
-
Bola Indonesia 11 November 2016 10:11
Persis Solo Sambut Baik Terpilihnya Edy Rahmayadi Jadi Ketum PSSI
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...