Tony Ho Tak Mau Terbebani Motivasi Kematian Miro

Tony Ho Tak Mau Terbebani Motivasi Kematian Miro
Tony Ho © Fajar Rahman
Bola.net - Melawan PSBK Kota Blitar sore nanti, Pelatih Persebaya DU, Tony Ho tak ingin anak asuhnya terbebani. Meskipun dengan motivasi harus menang sebagai persembahan untuk kematian almarhum Miroslav Janu sekali pun.

Tony Ho menanggapi positif motivasi pemain untuk bisa mempersembahkan kemenangan demi mengenang kepergian Miroslav Janu. Namun ia tak ingin hal itu malah menjadi boomerang bagi timnya. "Mental anak-anak memang sudah siap. Bagus lah kalau mereka menjadikan kematian Miro sebagai motivasi," terangnya.

"Tapi saya tidak ingin mereka terbebani. Mereka akan dituntut kata harus, harus, dan harus menang. Saya ingin tim sore nanti main lepas dan bagus. Menang itu perkara hasil," tambahnya.

Sebelumnya mewakili rekan-rekannya, penjaga gawang Persebaya DU, Thomas Ryan Bayu menegaskan timnya ingin memetik tiga angka di Gelora Supriyadi Blitar sore nanti, (2/02). Kemenangan yang bagi mereka akan dipersembahkan untuk Miro.

"Sebelumnya kami memang terpukul dengan kematian pelatih. Tapi, kini kami termotivasi untuk memberikan kemenangan bagi pelatih dan tim," jelas Thomas.  (fjr/mac)