
Bola.net - Perubahan jadwal yang acap kali terjadi di kompetisi Divisi Utama PT Liga Indonesia, membuat Tony Ho merasa geram. Pelatih Persebaya DU ini kecewa karena persiapannya juga berantakan.
"Parah sekali ini jadwalnya, tidak pernah ada kejelasan. Kalau kami sudah menyiapkan tim untuk bertanding, tiba-tiba jadwal berubah," kecam Tony, Selasa (18/3).
Memang, setidaknya tiga kali Persebaya DU gagal menggelar pertandingan akibat perubahan jadwal. Hampir sebulan ini mereka tidak pernah melaksanakan satu pertandingan pun.
Laga pertama yang batal adalah melawan Persipas Paser karena klub tersebut undur diri dari kompetisi. Berikutnya adalah laga melawan Deltras FC Sidoarjo yang sedianya dilaksanakan awal bulan ini harus mundur menjadi 22 Maret karena tidak ada jaminan keamanan dari pihak kepolisian Sidoarjo. Yang terakhir adalah laga melawan Perseba Super Bangkalan yang harus tertunda karena larangan kegiatan sepak bola di Surabaya buntut kerusuhan antara Bonekmania dan Aremania. Pertandingan ini ditunda menjadi 2 April nanti.
Tony pun berharap laga melawan Deltras yang tinggal beberapa hari lagi ini tetap terlaksana. "Kami sekarang harus siap-siap hadapi Deltras. Saya belum ada info apakah tetap di Malang apa kembali ke Sidoarjo," tambahnya. (fjr/dzi)
"Parah sekali ini jadwalnya, tidak pernah ada kejelasan. Kalau kami sudah menyiapkan tim untuk bertanding, tiba-tiba jadwal berubah," kecam Tony, Selasa (18/3).
Memang, setidaknya tiga kali Persebaya DU gagal menggelar pertandingan akibat perubahan jadwal. Hampir sebulan ini mereka tidak pernah melaksanakan satu pertandingan pun.
Laga pertama yang batal adalah melawan Persipas Paser karena klub tersebut undur diri dari kompetisi. Berikutnya adalah laga melawan Deltras FC Sidoarjo yang sedianya dilaksanakan awal bulan ini harus mundur menjadi 22 Maret karena tidak ada jaminan keamanan dari pihak kepolisian Sidoarjo. Yang terakhir adalah laga melawan Perseba Super Bangkalan yang harus tertunda karena larangan kegiatan sepak bola di Surabaya buntut kerusuhan antara Bonekmania dan Aremania. Pertandingan ini ditunda menjadi 2 April nanti.
Tony pun berharap laga melawan Deltras yang tinggal beberapa hari lagi ini tetap terlaksana. "Kami sekarang harus siap-siap hadapi Deltras. Saya belum ada info apakah tetap di Malang apa kembali ke Sidoarjo," tambahnya. (fjr/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Maret 2013 18:20
-
Bola Indonesia 13 Maret 2013 15:25
-
Bola Indonesia 11 Maret 2013 17:16
-
Bola Indonesia 10 Maret 2013 21:15
-
Bola Indonesia 9 Maret 2013 14:11
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...