Tokoh Sepakbola Nasional Hadiri Pemakaman Lucky Acub Zaenal

Tokoh Sepakbola Nasional Hadiri Pemakaman Lucky Acub Zaenal
Lucky Acub Zaenal. © Kompas
Bola.net - Beberapa tokoh sepakbola nasional, seperti Aji Santoso, Iwan Budianto dan Rahmad Darmawan tampak hadir di prosesi pemakaman pendiri Arema, Lucky Acub Zaenal. Pria yang semasa hidupnya akrab dipanggil Sam Ikul itu dimakamkan di TPU Kasin Rabu (24/4) siang hari.

Tak hanya tokoh nasional, fans fanatik Arema, Aremania juga tampak memadati rumah duka dengan mengenakan atribut lengkap biru-biru. Kemudian dari rumah duka, Aremania dan iring-iringan pelayat mengantar jenazah ke peristirahatan terakhir yang berjarak kurang lebih 5 KM.

"Mas Lucky orang yang total di sepakbola, saya beberapa kali ngobrol dengannya," ucap RD pada prosesi pemakaman Lucky seperti dilansir di twiter resmi klub.

"Saya mempunyai banyak kenangan bersama Alm Lucky Acub Zaenal. Beliau mengajarkan kepada kami pride, harga diri," imbuh CEO Arema ISL, Iwan Budianto.

Selain ketiga tokoh yang disebutkan di atas, tampak pula mantan pemain Arema, Joko Susilo dan GM Arema ISL, Ruddy Widodo. Selain itu, Walikota Batu, Eddy Rumpoko juga tampak melawat ke rumah duka. Setelah prosesi pemakaman usai, banyak keluarga dan Aremania yang memanjatkan doa di pusara Almarhum. [initial]

 (twt/mac)