Tira Persikabo Masih Menunggu Kepastian Jadwal Kontra Bhayangkara FC

Tira Persikabo Masih Menunggu Kepastian Jadwal Kontra Bhayangkara FC
Selebrasi Tira Persikabo (c) Bola.com/Yoppy Renato

Bola.net - Tira Persikabo akan menjamu Bhayangkara FC pada pekan ke-23 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar. Partai bertajuk derby aparat itu dijadwalkan bakal digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (19/10).

Akan tetapi, sejauh ini belum ada kepastian apakah pertandingan tersebut jadi digelar atau tidak. Pasalnya, waktunya hanya berselang satu hari dengan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih.

"Kita masih menunggu jadwal yang akan diberikan kepada kita. Hari ini kalau tidak salah ada emergency meeting di Bali. Kemarin manajemen juga diundang dan kita tunggu apa hasilnya," ujar pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan di Stadion Pakansari, Sabtu (12/10).

"Ya kalau memang harus ditunda tanggal 19 Oktober tentu kita akan membuat rancangan baru dalam program latihan," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters!

1 dari 1 halaman

Siapkan Program

Bila nantinya pertandingan tersebut benar-benar ditunda, arsitek yang akrab disapa RD ini pun sudah menyiapkan program untuk timnya. Salah satunya dengan menggelar pertandingan persahabatan.

"Mungkin akan menambahkan laga uji coba. Kalau ada berita hari ini atau besok pasti kita akan segera merevisi jadwal latihan kita," imbuh RD.

Belakangan ini, sejumlah laga di Liga 1 memang mengalami penundaan jadwal karena izin keamanan tak diterbitkan pihak Kepolisian. Di antaranya partai antara Persib Bandung melawan Arema FC, Persija Jakarta versus Persela Lamongan, Persija kontra Borneo FC, PSM Makassar melawan Persipura Jayapura, dan Persebaya Surabaya versus Borneo FC.

(Fitri Apriani/Bola.net)