
Bola.net - - Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan mengungkapkan kesiapan timnya jelang laga melawan PSM Makassar pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar. Adapun, duel kedua kesebelasan bakal tersaji di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (29/5).
Menurut pelatih yang akrab disapa RD ini, timnya dalam motivasi tinggi untuk bisa mengalahkan PSM meskipun hal itu diakuinya tak akan mudah. Terlebih, tim lawan memiliki modal yang cukup bagus setelah sebelumnya berhasil mengalahkan Semen Padang 1-0 dan Perseru Badak Lampung FC 4-0.
"Secara keseluruhan kita siap dan pasti berbeda dengan pertandingan sebelumnya karena kita tahu PSM melewati dua pertandingan awal mereka dengan sangat baik. Artinya kita menghadapi satu tim yang secara team work sudah terbangun bagus," ujar RD, Selasa (28/5).
Advertisement
"Kita berusaha keras untuk bisa mengatasi mereka di sini, dengan kerja dan motivasi yang lebih kuat lagi harus dilakukan. Ini cukup penting artinya kita mengambil poin di kandang kita," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
PSM Solid
Saat ditanya siapa pemain PSM yang harus diwaspadai, RD menyebut semuanya. Sebab menurutnya, semua pemain lawan bisa membahayakan timnya lantaran mereka adalah kesebelasan yang kompak.
"PSM ini tim yang solid, karena sudah terbentuk cukup lama dan tidak mengganti banyak pemain, yang mengindikasikan secara team work sangat bagus. Oleh karena itu, secara khusus tidak ada, tapi kita sudah antisipasi itu dalam latihan, anak-anak sudah tahu apa yang harus dilakukan," tutur RD.
"Saya bilang semua di PSM pemain kunci ya, semua pemain nasional sampai cadangan. Kadang-kadang kekuatan sebuah strategi itu bisa dikalahkan dengan motivasi, kerja keras, fighting spirit, itu yang lebih saya kedepankan," imbuh mantan pelatih Sriwijaya FC ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 29 Maret 2019 21:00
-
Bola Indonesia 29 Maret 2019 20:15
RD Ungkap Penyebab Kericuhan pada Laga Persebaya Kontra Tira Persikabo
-
Bola Indonesia 29 Maret 2019 17:29
Hasil Pertandingan Persebaya Surabaya vs Tira Persikabo: Skor 3-1
-
Bola Indonesia 29 Maret 2019 08:51
Rahmad Darmawan Siapkan Dimas Drajad jadi Kiper Tira Persikabo
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...