Tim-Tim Peserta Piala Menpora 2021 Ikuti Program Vaksinasi

Tim-Tim Peserta Piala Menpora 2021 Ikuti Program Vaksinasi
Piala Menpora 2021 (c) Bola.com/Adreanus Titus

Bola.net - Satu lagi protokol kesehatan dilakukan dalam rangkaian gelaran Piala Menpora 2021. Seluruh pemain dan ofisial yang terlibat pada ajang ini mulai menerima vaksin.

Program vaksinasi ini dimulai pada Selasa (23/03) pagi. Yang mendapat vaksinasi pertama kali adalah klub-klub yang berada di Grup A, yaitu Arema FC, Barito Putera, Persikabo 1973, dan PSIS Semarang.

Arema merupakan tim pertama yang mendapat vaksin dalam acara yang digelar di Balai Kota Surakarta tersebut. Setelahnya, berturut-turut menyusul PSIS Semarang, Persikabo 1973, dan Barito Putera.

"Pelaksanaan program vaksinasi pertama memang dimulai dari tim-tim di Grup A," ucap Wakil Ketua Organizing Committee Piala Menpora 2021, Sudjarno.

"Program ini dilaksanakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dua hari setelah tim-tim menjalani matchday pertama mereka," sambungnya.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Dilanjutkan Grup Berikutnya

Dilanjutkan Grup Berikutnya

Vaksinasi di PSIS Semarang (c) Official PSIS

Sudjarno memastikan bahwa program vaksinasi yang telah dilakukan di Grup A akan terus berlanjut ke grup-grup lain. Menurutnya, tim-tim yang berada di Grup B akan mengisi giliran berikutnya untuk menerima vaksin Covid-19.

"Kalau bermain Senin (22/03), berarti di Grup B akan menerima vaksin pada Rabu (24/03)," tutur Sudjarno.

"Sudah ada list-nya. Kita menyiapkan sarana dan prasaran, sementara yang melaksanakan dari Kemenkes," ia menandaskan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)