Tiga Tahun Bersama, Bali United Resmi Berpisah dengan Nadeo Argawinata

Tiga Tahun Bersama, Bali United Resmi Berpisah dengan Nadeo Argawinata
Aksi Nadeo Argawinata membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 (c) Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Bolaneters tidak akan melihat sosok Nadeo Argawinata di bawah mistar gawang Bali United di Liga 1 musim depan. Tim asal Pulau Dewata resmi berpisah dengan kiper timnas Indonesia tersebut.

Nadeo sudah tiga tahun berkarir bersama Bali United. Ia diplot sebagai palang pintu Bali United setelah direkrut dari Borneo FC pada tahun 2020 silam.

Nadeo sendiri jadi pilihan utama Stefano Cugurra sebagai kiper utama Bali United dalam tiga musim terakhir. Namun mulai musim depan, kiper kelahiran Kediri itu tidak lagi akan memperkuat Bali United.

"Bali United kembali mengumumkan salah satu penjaga gawang, Nadeo Argawinata yang sepakat mengakhiri kerja sama dengan Serdadu Tridatu hari Kamis (20/4) ini," tulis pernyataan resmi Bali United.

Simak komentar Teco mengenai kepergian Nadeo di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Sosok yang Berjasa

Kepada situs resmi Bali United, Teco mengucapkan terima kasih kepada kontribusi Nadeo untuk Bali United dalam tiga musim terakhir.

Pelatih asal Brasil itu menilai sang kiper telah berjasa besar bagi United, terutama untuk membantu Serdadu Tridatu meraih gelar back to back Liga 1.

“Kita semua pastinya mengucapkan rasa terima kasih atas dedikasi, perjuangan dan kerja keras selama ini untuk Bali United. Dia (Nadeo) juga turut membantu Bali United memiliki prestasi yang bagus untuk tim ini,” ungkap Teco.