Tiga Pemainnya Ikut Seleksi Timnas U-23, PBR Senang

Tiga Pemainnya Ikut Seleksi Timnas U-23, PBR Senang
Pelita Bandung Raya (c) jooma
Bola.net - Dipanggilnya tiga penggawa mereka untuk mengikuti seleksi Timnas U-23 disambut gembira manajemen Pelita Bandung Raya.  Manajemen klub berjuluk The Boys Are Back ini berharap tiga pemain tersebut lolos dan bisa menjadi penggawa Skuat Garuda Muda, julukan Timnas U-23.

"Semoga mereka bisa jadi pemain inti Timnas U-23 dan mendapat kesempatan belajar di luar negeri," ujar Manajer PBR, Rawindra Ditya.

"Saya juga berharap tiga pemain ini jadi  contoh bagi pemain muda PBR agar dapat berprestasi dan mengikuti jejak mereka,"

tandasnya.

Sebelumnya, tiga pemain skuat Pelita Bandung Raya berpeluang masuk Tim Nasional U-23 yang disiapkan menghadapi SEA Games 2015 di Singapura. Tiga pemain ini adalah: Iman Fathurahman, Wawan Febrianto,dan Muhamad Arsyad. Mereka jadi bagian dari pemain-pemain yang dipanggil pelatih Timnas U-23, Aji Santoso, mengikuti seleksi yang akan digelar di lapangan Univeritas Negeri Yogyakarta 28 November sampai 7 Desember mendatang.

Lebih lanjut, Rawindra menyebut bahwa dipanggilnya tiga pemain muda ini merupakan bukti bahwa kebijakan PBR untuk menambah jam terbang pemainnya pada ajang ISL berdampak positif untuk mengerek kualitas talenta-talenta muda ini. (den/dzi)