Tiga Klub Disebut Bakal Kembali ke Yurisdiksi PSSI

Tiga Klub Disebut Bakal Kembali ke Yurisdiksi PSSI
Halim Mahfudz © Eggi Paksha
Bola.net - Upaya PSSI untuk mengajak klub-klub kembali ke yurisdiksi mereka mulai membuahkan hasil. Tiga klub disebut-sebut sudah setengah jalan untuk kembali ke bawah yurisdiksi otoritas tertinggi sepakbola Indonesia itu.

"Sampai saat ini sudah ada tiga klub yang menjalin komunikasi dengan kami bahwa mereka ingin kembali di bawah yurisdiksi PSSI," ujar Sekretaris Jenderal PSSI, Halim Mahfudz.

"Mereka bahkan sudah menanyakan mengenai status mereka jika mereka telah kembali di bawah yurisdiksi PSSI," sambungnya.

Halim menegaskan bahwa PSSI senang dengan niatan klub-klub, yang namanya belum bisa dipublikasikan tersebut, untuk kembali ke yurisdiksi PSSI. Pria yang karib disapa Gus Iim ini selanjutnya menerangkan pada klub-klub tersebut bahwa status mereka sebagai terhukum bisa ditinjau kembali.

"Kami jelaskan pada mereka bahwa jika mereka menyatakan kembali ke yurisdiksi PSSI maka akan ada peninjauan kembali atas hukuman mereka. Peninjauan kembali ini merupakan hak prerogatif Ketua Umum PSSI. Begitu hukuman ini sudah di-PK maka klub-klub tersebut bisa ikut di kompetisi resmi PSSI. Gugurnya hukuman ini akan disahkan di kongres mendatang," Halim menandaskan.  (den/mac)