Tiba di Lamongan, Wallace Costa Belum Gabung Latihan

Tiba di Lamongan, Wallace Costa Belum Gabung Latihan
Wallace Costa Alves (c) Persela FC Instagram

Bola.net - - Bek asing Persela Lamongan, Wallace Costa Alves sudah tiba di Lamongan setelah menempuh perjalanan cukup jauh dari negaranya asalnya yakni Brasil. Wallace tiba di Lamongan pada Selasa (26/6) pukul 07.30 WIB.

Wallace pulang kampung ke Brasil setelah mendapat jatah libur sekira lima belas hari dari tim pelatih dan manajemen Persela. Harusnya, dia kembali pada 25 Juni yang lalu. Namun, kembalinya Wallace terlambat sehari dari jadwal yang diberikan.

"Wallace sudah datang, dia sampai pukul 7.30 WIB tadi pagi di Lamongan. Kondisinya masih jet lag," ungkap Asisten Pelatih Persela, Danur Dara kepada Bola.net.

Dikatakan Danur, Wallace tak langsung gabung latihan dengan penggawa Laskar Joko Tingkir yang digelar di Stadion Surajaya, mengingat kondisinya yang tak memungkinkan untuk berlatih. Tetapi eks Al-Yarmouk itu meminta izin kepada tim pelatih.

"Tadi cuma datang [ke lapangan], dia menyampaikan kondisinya belum siap untuk latihan, karena long distance dari Brasil ke Indonesia," imbuhnya.

1 dari 2 halaman

Soal Loris Arnaud

Soal Loris Arnaud

Sedangkan, untuk penyerang asal Prancis, Loris Arnaud hari ini dijadwalkan juga akan tiba di Surabaya. Tetapi belum ada kepastian pukul berapa eks bomber PSG tersebut akan mendarat dan datang ke Lamongan.

"Loris [Arnaud] menurut informasi dari Wallace Costa dan coach Aji [Santoso] akan datang hari ini. Tapi gak tahu, mungkin malam nanti," pungkasnya.