Thomas Doll Isyaratkan Persija Hanya Rekrut 1 Pemain di Bursa Transfer Putaran Kedua BRI Liga 1 2023/2024

Thomas Doll Isyaratkan Persija Hanya Rekrut 1 Pemain di Bursa Transfer Putaran Kedua BRI Liga 1 2023/2024
Thomas Doll pada laga pekan ke-11 BRI Liga 1 2023/2024 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung (c) Ikhwan Yanuar

Bola.net - Persija Jakarta memilih untuk kurang aktif di bursa transfer putaran kedua BRI Liga 1 2023/2024. Pasalnya, Macan Kemayoran hanya merekrut satu pemain.

Sejauh ini, Persija baru mendatangkan Gustavo Almeida. Striker berkebangsaan Brasil itu dipinjam dari Arema FC hingga akhir musim.

"Ya, Gustavo hanya satu-satunya pemain. Dia datang dan saya sangat senang karena klub bisa melakukan ini," ujar pelatih Persija, Thomas Doll, Senin (20/11).

"Karena tidak mudah mendatangkan pemain dari tim lain. Arema FC juga sedang berjuang untuk tetap berada di BRI Liga 1," katanya menambahkan.

1 dari 2 halaman

Apresiasi Manajemen Persija

Kehadiran Gustavo Almeida bakal mendongkrak kualitas lini depan Persija. Pasalnya, ia adalah top skor BRI Liga 1 saat ini dengan 14 gol dari 16 partai.

"Manajemen melakukan pekerjaan yang fantastis. Karena membawa pemain di bursa transfer musim dingin itu tidak mudah," tutur Thomas Doll.

"Normalnya klub ingin mempertahankan pemain terbaiknya. Tapi klub bisa mencapai kesepakatan," imbuhnya.

Gustavo Almeida melengkapi kuota pemain asing Persija. Macan Kemayoran sebelumnya telah memiliki Marko Simic, Ryo Matsumura, Oliver Bias, Maciej Gajos, dan Ondrej Kudela.