Termasuk Ezra Walian, Ini Starting XI Pemain Lokal Termahal di BRI Liga 1 2021/2022

Termasuk Ezra Walian, Ini Starting XI Pemain Lokal Termahal di BRI Liga 1 2021/2022
Pemain Persib Bandung, Wander Luiz saat melawan Barito Putra pada laga BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (4/9/2021). (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Musim ini, para pemain lokal menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Tak lagi sebagai pemeran pembantu, deretan pemain lokal mulai menjadi bintang utama dalam BRI Liga 1 2021/2022.

Nama-nama seperti Pratama Arhan, Rizky Ridho, dan Evan Dimas kerap menjadi bahan perbincangan karena kemampuan ciamik mereka di lapangan. Ciamiknya performa para pemain lokal ini juga diganjar dengan tingginya nilai pasar mereka.

Laman Transfermarkt melakukan pembaruan terhadap taksiran banderol para pemain di BRI Liga 1 2021/2022. Hasilnya, para pemain lokal mampu menyodok di tengah kepungan para pemain asing.

Bahkan dari para pemain lokal dengan nilai pasar tertinggi tersebut, sebuah starting eleven bisa disusun.

Siapa saja para pemain yang masuk dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 11 halaman

Nadeo Argawinata

Nadeo Argawinata

Nadeo Argawinata (c) Bola.com/Vitalis Yogi Trisna

Di posisi penjaga gawang dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022 ada nama Nadeo Argawinata. Kiper Bali United tersebut ditaksir memiliki banderol sebesar 300 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Nadeo berada di peringkat ke-33 dalam daftar pemain termahal di Indonesia. Selain itu, ia berada di peringkat kedelapan dalam daftar pemain lokal termahal di Indonesia.

2 dari 11 halaman

Fredyan Wahyu

Fredyan Wahyu

Fredyan Wahyu Sugiantoro (c) PSIS Semarang Official

Fredyan Wahyu menempati posisi fullback kanan dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022. Pemain PSIS Semarang tersebut ditaksir memiliki banderol sebesar 250 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Fredyan berada di peringkat ke-51 dalam daftar pemain termahal di Indonesia. Selain itu, ia berada di peringkat ke-20 dalam daftar pemain lokal termahal di Indonesia.

3 dari 11 halaman

Rizky Ridho

Rizky Ridho

Potret Rizky Ridho saat Latihan Bersama Timnas Indonesia, Bek Muda Persebaya. (c) Instagram/rizkyridhoramadhani

Satu tempat di jantung pertahanan dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022 ada nama Rizky Ridho. Pemain Persebaya Surabaya tersebut ditaksir memiliki banderol 275 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Rizky ini berada di peringkat ke-44 dalam daftar pemain termahal di Indonesia. Selain itu, Ryuji juga berada di peringkat ke-16 dalam daftar pemain lokal termahal di Indonesia.

4 dari 11 halaman

Rachmat Irianto

Rachmat Irianto

Bek Persebaya Surabaya, Rachmat Irianto, saat melawan Persik Kediri pada laga Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (23/3/2021). Persebaya menang dengan skor 2-1. (c) Bola.ne

Rachmat Irianto menempati satu posisi tersisa di jantung pertahanan dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022. Pemain Persebaya Surabaya tersebut ditaksir memiliki banderol 300 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Rian berada di peringkat ke-27 dalam daftar pemain termahal di Indonesia. Selain itu, ia juga berada di peringkat ke-14 dalam daftar pemain lokal termahal di Indonesia.

5 dari 11 halaman

Pratama Arhan

Pratama Arhan

Bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan. (c) PSSI

Di posisi fullback kiri dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022 ada nama Pratama Arhan. Pemain PSIS Semarang tersebut ditaksir memiliki banderol 325 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Arhan berada di peringkat ke-14 dalam daftar pemain termahal di Indonesia. Selain itu, ia juga berada di peringkat keenam dalam daftar pemain lokal termahal di Indonesia.

6 dari 11 halaman

Marc Klok

Marc Klok

Pemain Persib Bandung, Marc Klok melambaikan usai pertandingan melawan Barito Putra pada laga BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (4/9/2021). (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Nama pertama di sektor ruang tengah dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022 adalah Marc Klok. Pemain Persib Bandung tersebut ditaksir memiliki banderol 450 ribu euro.

Dengan banderol ini, Klok berada di puncak dalam daftar pemain termahal di Indonesia.

7 dari 11 halaman

Evan Dimas

Evan Dimas

Gelandang Bhayangkara FC, Evan Dimas, berebut bola dengan striker Persiraja Banda Aceh, Paulo Henrique pada laga BRI Liga 1. (c) Bola.net/M iqbal Ichsan

Sebagai rekan Klok di jantung lini tengah dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022 ada sosok Evan Dimas. Pemain Bhayangkara FC ini ditaksir memiliki banderol 325 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Evan berada di urutan ke-16 dalam daftar pemain dengan banderol termahal di Indonesia. Ia juga menempati posisi ketiga dalam daftar pemain lokal dengan banderol tertinggi.

8 dari 11 halaman

Beckham Putra

Beckham Putra

Pemain Persib Bandung, Beckham Putra, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Bali United pada laga BRI Liga 1 2021-22 di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (18/9/2021). (c) Bola.net/M Iqbal Ichsan

Beckham Putra menempati posisi terakhir di lini tengah starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022. Pemain Persib Bandung ini ditaksir memiliki banderol sebesar 225 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Beckham berada di urutan ke-79 dalam daftar pemain dengan banderol termahal di Indonesia. Ia juga menempati peringkat ke-33 dalam daftar pemain lokal dengan banderol tertinggi.

9 dari 11 halaman

Stefano Lilipaly

Stefano Lilipaly

Para pemain Bali United merayakan gol ke gawang Mitra Kukar pada laga Piala Presiden 2019 di Stadion Patriot, Jawa Barat, Minggu (03/03). (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Stefano Lilipaly menempati sektor winger kanan dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022. Pemain Bali United ini ditaksir memiliki banderol 350 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Lilipaly berada di urutan kesembilan dalam daftar pemain dengan banderol termahal di Indonesia. Selain itu, pemain naturalisasi berdarah Belanda tersebut juga menempati peringkat kedua dalam daftar pemain lokal termahal di Indonesia.

10 dari 11 halaman

Ezra Walian

Ezra Walian

Aksi Ezra Walian di laga final Piala Menpora 2021, Kamis (22/4/2021) (c) Bola.net/Muhammad Iqbal Ichsan

Sektor winger kiri starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022 ditempati Ezra Walian. Pemain Persib Bandung ini ditaksir memiliki banderol 325 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Ezra berada di urutan ke-18 dalam daftar pemain termahal di Indonesia. Selain itu, pemain naturalisasi asal Belanda tersebut juga menempati peringkat ketujuh dalam daftar pemain lokal termahal di Indonesia.

11 dari 11 halaman

Ilija Spasojevic

Ilija Spasojevic

BRI Liga 1: Selebrasi gol pemain Bali United, Ilija Spasojevic (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Ilija Spasojevic menjadi ujung tombak dalam starting eleven pemain lokal termahal pada BRI Liga 1 2021/2022. Pemain Bali United tersebut ditaksir memiliki banderol 325 ribu euro.

Dengan banderol tersebut, Spaso berada di peringkat ke-14 dalam daftar pemain termahal di Indonesia. Selain itu, pemain naturalisasi berdarah Montenegro tersebut juga berada di peringkat kelima dalam daftar pemain lokal termahal di Indonesia.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)