Terkait Tudingan Roy Suryo, Tim Advokasi: Jangan Main Tebak-Tebakan

Terkait Tudingan Roy Suryo, Tim Advokasi: Jangan Main Tebak-Tebakan
Ilustrasi pengaturan skor di sepakbola. (c) ist
Bola.net - Tim Advokasi Indonesia vs Mafia Bola menegaskan tak ingin terseret pada polemik terkait tudingan Roy Suryo bahwa rekaman pengaturan pertandingan yang selama ini beredar adalah rekayasa. Mereka memilih menyerahkan semua pada hasil penyidikan aparat kepolisian.

"Semua sudah dibawa ke Kepolisian. Biar penyidikan yang mengungkap lebih dalam," ujar salah seorang anggota tim advokasi, M. Isnur.

"Kita nggak akan bermain-main dengan fakta. Sebaiknya, siapapun juga jangan main tebak-tebakan," sambungnya.

Sebelumnya, pada wartawan, Roy Suryo menuding rekaman telepon pengaturan pertandingan antara BS -runner asal Indonesia- dan DAS -bandar asal Malaysia- dilakukan di lantai tiga kantor Kemenpora. Pakar telematika tersebut melacak lokasi hasil rekaman yang beredar di media massa dengan metode CDRI.

Menurut Roy, ia merasa curiga rekaman itu hanya dibuat-buat. Karena hasil percakapan dengan seorang mafia terkesan sangat mudah. Bahkan, kemungkinan skor yang disebut dalam rekaman itu hanya ditebak dan bertepatan dengan hasil yang diraih timnas. [initial]

 (den/pra)