
Sebelumnya, ribuan Bobotoh melakukan aksi memunguti sampah saat laga melawan PSIS Semarang pada pekan ke-14 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Minggu (8/7/2018). Mereka lalu membuangnya di trash bag yang telah disediakan panpel Persib.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono mengatakan, aksi itu digalakkan karena Persib terinspirasi dengan suporter Jepang. Persib ingin membuat Bobotoh menjadi suporter dengan attitude yang baik.
"Melihat suporter Jepang, kami terinspirasi untuk memulai kampanye kebersihan di stadion. Kami mulai kampanye kebersihan ini mulai pertandingan Persib vs PSIS dengan slogan #BobotohBebersih," ujar Teddy, Selasa (10/7).
"Kami fasilitasi kampanye kebersihan ini dengan menyediakan trashbag di stadion. Kami harapkan kampanye kebersihan ini bisa berjalan terus dan memberikan budaya baru untuk Bobotoh," tambahnya.
"Kami berharap bisa mengajak Bobotoh untuk berpartisipasi dalam kampanye bersih ini baik di pertandingan kandang maupun tandang," lanjut Teddy.
Aksi memungut sampah sebelumnya ramai dilakukan oleh suporter Jepang saat Piala Dunia 2018. Meski timnya kalah, mereka tidak lupa untuk melakukan bersih-bersih usai pertandingan. (fit/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 9 Juli 2018 15:20
-
Bola Indonesia 7 Juli 2018 21:59
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...