
Bola.net - - Herry Kiswanto meminta anak asuhnya tak cepat berpuas diri usai sukses menembus peringkat ke-2 klasemen sementara Liga 1. Pelatih Persela Lamongan ini juga mengingatkan pada pemain inti untuk tidak merasa posisinya sudah aman.
Menurut Herkis, sapaan akrab Herry Kiswanto, dirinya memang baru mengenal kemampuan para pemain sehingga sempat kesulitan dalam mencari komposisi di awal musim. Begitu mengenal pemain dan karakternya, ia pun bisa memaksimalkan potensi Persela.
"Saya ingin pemain terus berpikir, jangan puas, apa yang dihasilkan mereka lebih maksimal lagi," ungkap Herkis.
Herkis bahkan tak menampik jika timnya masih memiliki banyak kekurangan. Choirul Huda dan kolega sering kehilangan konsentrasi dan fokus di babak kedua. Hal itu pun kerap dimanfaatkan dan dieksploitasi oleh tim lawan.
"Tentunya ini jadi perhatian, tetap dalam sepak bola selalu ada kejadian, konsentrasi harus selalu fokus, " imbuhnya.
Tapi, Herkis menegaskan bahwa pemain harus selalu diberikan motivasi terutama oleh suporter. Herkis pun meminta LA Mania dan Curva Boys untuk tetap mendukung Persela saat timnya meraih hasil positif ataupun dalam kondisi terpuruk.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 5 Juni 2017 22:29
-
Bola Indonesia 5 Juni 2017 09:05
-
Bola Indonesia 4 Juni 2017 02:34
-
Bola Indonesia 3 Juni 2017 21:10
-
Bola Indonesia 3 Juni 2017 02:33
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:51
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:46
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 19:41
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:19
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:08
-
Otomotif 20 Maret 2025 18:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...