Teco Yakin Tak Akan Ada Kecurangan di Laga Persija vs Bhayangkara FC

Teco Yakin Tak Akan Ada Kecurangan di Laga Persija vs Bhayangkara FC
Stefano Cugurra Teco (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Persija Jakarta akan berhadapan dengan Bhayangkara FC (BFC) pada pekan terakhir kompetisi Liga 1 musim 2017. Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco yakin laga itu tidak akan diwarnai oleh kecurangan.

Pertandingan yang akan digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu itu merupakan laga krusial bagi BFC. Sebab, hasil akhir pertandingan bakal menentukan apakah tim berjuluk The Guardian itu menjadi juara Liga 1 atau tidak.

Ada kekhawatiran bahwa laga tersebut akan dihiasi dengan aksi main mata demi memuluskan langkah BFC. Itu karena Direktur Utama Persija, Gede Widiade pernah memiliki saham di BFC. Tapi, Teco memastikan bahwa timnya bakal tetap bermain dengan profesional.

"Iya Pak Gede dulu pegang Bhayangkara, tahun ini dia bantu Persija. Pemain juga seperti Muhammad Hargianto dan Rudi Widodo tahun ini bantu Persija," ujar Teco.

"Saya pikir semuanya akan profesional. Kami harus kerja buat Persija dan berikan yang terbaik buat Persija," sambung pelatih asal Brasil ini.

Secara personal, Teco menyatakan bahwa dia tak akan menginstruksikan timnya untuk mengalah pada BFC. Sebab, pelatih berusia 43 tahun ini ingin anak-anak asuhnya mengakhiri perjalanan di Liga 1 dengan kesan yang indah.

"Bhayangkara memang mau juara, tapi kami punya target di sini. Target kami selesai liga dengan manis. Kami tidak akan kasih kemenangan buat Bhayangkara," tegas Teco.

(fit/pra)