
Bola.net - - Persija Jakarta selangkah lebih dekat dengan gelar juara. Pada pekan ke-33 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, tim berjuluk Macan Kemayoran itu berhasil mengalahkan Bali United dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (2/12/2018).
Atas hasil ini, Persija untuk sementara menguasai klasemen dengan 59 poin. Macan Kemayoran unggul dua angka dari tim peringkat kedua, PSM Makassar.
Adapun, posisi Persija di puncak masih terancam. Apabila PSM dapat memetik tiga poin dari Bhayangkara FC, Senin (3/12), maka Macan Kemayoran akan kembali tergeser ke peringkat kedua.
Advertisement
Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco berkeyakinan Bhayangkara FC akan berjuang sekuat tenaga untuk mengalahkan PSM. Arsitek asal Brasil ini percaya pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy tidak akan setengah hati dalam meracik strategi.
"Saya kenal pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy. Dia seorang profesional, dan saya pikir pemain Bhayangkara FC juga akan bermain profesional. Seperti Bali United, mereka akan kerja keras dan tidak mau kalah," ujar Teco.
Persija butuh bantuan dari Bhayangkara FC. Apabila PSM kalah, maka peluang Macan Kemayoran untuk meraih gelar juara sangat terbuka.
Video Menarik
Fithri Syamsu mengungkapkan pose seksi pesepak bola. Pose yang seperti apa menurut Neng Fithri?
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 1 Desember 2018 08:30
Jika Tak Diusut, Gede Widiade Khawatir Kasus Match Fixing Akan Tetap Ada
-
Bola Indonesia 1 Desember 2018 08:20
Diisukan Main Mata dengan Bali United, Gede Widiade: Tidak Benar!
-
Bola Indonesia 1 Desember 2018 01:43
-
Bola Indonesia 30 November 2018 23:54
-
Bola Indonesia 30 November 2018 23:02
Gede Widiade Sanggah Persija di Balik Mundurnya Widodo C. Putro dari Bali United
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...