
Bola.net - - Alessandro Stefano Cugurra menyambut gembira kemenangan anak asuhnya pada laga perdana mereka di Liga 1. Pelatih Persija Jakarta ini menyebut kemenangan tersebut tak lepas dari kerja keras para penggawa Macan Kemayoran.
Persija mampu mengalahkan Persiba Balikpapan dua gol tanpa balas. Pada laga yang dihelat di Stadion Gajayana Malang, Minggu .
Menurut pelatih yang karib disapa Teco ini, ia belum lama menangani Persija. Namun, para pemain rela bekerja keras untuk bisa mengikuti instruksi-instruksinya. "Ini berkat kerja keras pemain di latihan dan di lapangan. Saya sangat berterima kasih pada mereka," ujar Teco.
Pelatih asal Brasil ini mengaku puas dengan proses dua gol yang dicetak Luiz Junior dan Rudi Widodo pada laga tersebut. Teco menilai hal ini merupakan buah latihan yang dilakukan selama ini, untuk memanfaatkan kelebihan yang dimiliki pemain-pemain Persija.
"Kita punya pemain yang bagus dalam crossing. Juga ada pemain kita yang bagus dalam heading. Ini yang kita terus latih," tuturnya.
Sementara itu, Andritany Ardhyasa juga mengaku gembira dengan hasil yang diraih timnya pada laga ini. Penjaga gawang Persija tersebut menilai kemenangan ini merupakan modal berharga bagi mereka untuk menghadapi pertandingan berikutnya.
"Ini awal yang bagus dan untuk meningkatkan mental kita pada laga tanggal 22 April mendatang, kontra Barito Putera," tandasnya. (den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 April 2017 13:05
-
Bola Indonesia 13 April 2017 01:16
-
Bola Indonesia 12 April 2017 09:21
-
Bola Indonesia 12 April 2017 09:03
-
Bola Indonesia 11 April 2017 21:02
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 07:54
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 07:24
-
Liga Italia 24 Maret 2025 07:22
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 06:26
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:25
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...