TC Timnas U-23, Pemahaman Strategi Bermain

TC Timnas U-23, Pemahaman Strategi Bermain
Rahmad Darmawan. © Eggi Paksha
Bola.net - Tim Nasional Indonesia U-23 dipastikan kembali menjalani lanjutan training centre (TC) di Lapangan Sutasoma 77, Halim Perdanakusuma, Kamis (11/7) petang. Hal tersebut, bagian persiapan guna beruji coba lawan Timnas Singapura di Stadion Jalan Besar, Kallang, Singapura, pada Sabtu (13/7).

Pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan mengatakan, TC akan kembali diikuti sebanyak 18 pemain. Diterangkannya, program TC dititik beratkan pada pemahaman strategi bermain.

"Para pemain diharapkan mampu melakukan penguasaan bola dengan baik. Selain itu, kami memantapkan formasi sederhana, 4-2-3-1," ujar pelatih yang kini menangani klub Arema, kontestan kompetisi Indonesia Super League (ISL) tersebut.

"Latihan tidak memakan durasi yang lama. Yakni hanya sekitar 1 jam lebih 30 menit," sambung pelatih yang akrab disapa RD tersebut.

Berikut Daftar Nama Pemain Timnas U-23:

Andritany Ardhiyasa, Sahar Ginandjar, Wahyu Kristanto, Syahrizal, Septya Hadi, Riyandi Ramadhana Putra, Syaifudin, Hendro Siswanto, Ahmad Alfarizi, Dedi Kusnandar, Egi Melgiansyah, Rasyid Bakrie, Bayu Gatra, Dendi Santoso, Andik Vermansah, Ferinando Pahabol, Rudi Setiawan, Sunarto. (esa/mac)