TC di Batu, BSU Persiapkan Diri Hadapi Perseru Serui

TC di Batu, BSU Persiapkan Diri Hadapi Perseru Serui
Ibnu Grahan (c) ISC
- Bhayangkara Surabaya United (BSU) menegaskan tak sekadar berekreasi kala menggelar pemusatan latihan (TC) di kompleks Kusuma Agrowisata Batu. Mereka mengaku TC ini digelar sebagai persiapan menghadapi laga pamungkas putaran pertama Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016, kontra Perseru Serui.


"Selama tiga hari di Batu, tujuan kita lawan Perseru Serui," ujar Pelatih BSU, Ibnu Grahan.


"Selain refreshing, kita juga latihan. Tidak ada leha-leha," sambungnya.


Menurut Ibnu, TC singkat yang dilakoni timnya tersebut tergolong berhasil. Pasalnya, walau masih belum maksimal, anak asuhnya tak kehilangan feeling ball mereka.


"Mudah-mudahan, lawan Serui nanti anak-anak bisa maksimal," harapnya.


Sebelumnya, sejak Selasa (23/08) lalu, para penggawa BSU melakoni TC di Kusuma Agro Batu. Pada program yang berakhir pada Kamis (25/08) ini, mereka juga sempat melakoni laga uji coba. Dalam pertandingan lawan Persikoba Batu ini, BSU ditahan imbang dengan skor 1-1.


BSU sendiri bakal menghadapi Perseru Serui pada laga pekan terakhir mereka di putaran pertama ISC A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (29/08) mendatang.


Sementara itu, pada TC kali ini ada beberapa pemain yang tidak ikut seperti Evan Dimas, Zulfiandi, Thiago Furtuoso dan Otavio Dutra. Namun, menurut Ibnu, absennya para pemain ini tak sampai mengganggu program-programnya.


"Mereka semua sudah izin. Untuk Evan dan Zulfiandi misalnya ada kepentingan keluarga. Sementara yang lain ada kepentingan untuk terapi pemulihan cedera," ia menandaskan. [initial]


 (den/dim)