
Bola.net - Stefano Lilipaly belum memutuskan klub mana yang akan dibelanya pada musim 2021. Sejauh ini, santer dikabarkan bahwa Stefano Lilipaly akan bergabung dengan Persib Bandung.
Rumor Stefano Lilipaly akan bergabung dengan Persib Bandung memang sah-sah saja. Sang pemain saat ini sudah tak terikat kontrak dengan Bali United, karena berakhir pada pengujung Desember 2020.
Teka-teki masa depan Stefano Lilipaly memang menjadi bahan pembicaraan yang menarik. Bahkan, Lilipaly sempat dikaitkan bakal hijrah ke klub Malaysia pada awal Januari 2021.
Advertisement
Rumor menguat seiring pembatalan Liga 1 2020. Namun belakangan, ada titik cerah kompetisi sepak bola Indonesia bakal kembali bergulir dalam waktu dekat.
Situasi itu dibuktikan dengan kehadiran turnamen pramusim, Piala Menpora 2021, yang menjadi tolok ukur kebangkitan sepak bola di Tanah Air. Hal itu diyakini menjadi pertimbangan Lilipaly untuk bertahan di Indonesia.
Jawaban Persib Bandung
Namun, sampai saat ini PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) masih malu-malu mengakui rencana kepindahan Lilipaly. Direktur PT PBB, Teddy Tjahjono, dengan tegas membantah kabar burung tersebut.
"Biarkan saja rumor itu, sampai ada statemen dari ofisial, baru bisa dipercaya," ujar Teddy sambil tersenyum saat dihubungi Bola.com, Minggu (28/2/2021) malam WIB.
Stefano Lilipaly kabarnya akan dijadikan kado ulang tahun Persib Bandung ke-88. Artinya, Lilipaly berpeluang diperkenalkan sebagai pemain anyar Persib pada 14 Maret 2021.
Lantas, seperti apa sepak terjang Stefano Lilipaly di dunia sepak bola?
Malang Melintang di Belanda
Stefano Lilipaly mengawali kariernya di sejumlah klub Belanda. Pemain dengan nama lengkap Stefano Jantje Lilipaly itu lahir dari ayah berdarah Indonesia bernama Ron Lilipaly dan ibu bernama Adriana yang berkebangsaan Belanda.
Lilipaly mengawali karier junior bersama akademi RKSV DCG (1997-2000), AZ Alkmaar (2000-2001), dan FC Utrecht (2001-2010). FC Utrecht menjadi klub profesional pertama yang dibela Lilipaly.
Namun, dia hanya mendapatkan kesempatan bermain sebanyak lima kali selama 2 tahun berseragam FC Utrecht. Pada 2012, pemain berpostur 175 cm itu bergabung dengan Almere City FC.
Lilipaly berhasil mencatatkan 39 penampilan dan menyumbang tiga gol. Penampilan apiknya itu tercium sampai ke Jepang.
Karier di Jepang
Pada 2014, klub kasta kedua Jepang, Consadole Sapporo, mendaratkan Lilipaly. Akan tetapi, karier Lilipaly di Jepang tak berlangsung lama dan hanya tampil sebanyak dua kali.
Lilipaly kemudian memutuskan untuk kembali ke negaranya pada 2015 dan bergabung dengan Telstar. Bersama klub berjulukan Witte Leeuwen, Lilipaly tampil sebanyak 44 kali dan sukses mencetak sembilan gol.
Pada 2017, Lilipaly kemudian memutuskan hijrah ke SC Cambuur. Ketika itu, Stefano Lilipaly sempat tampil sebanyak 17 kali dengan torehan delapan gol.
Gemilang di Bali United
Stefano Lilipaly bergabung dengan Bali United pada pertengahan 2017. Dua tahun sebelumnya, Fano sebenarnya sudah bergabung dengan Persija Jakarta. Namun, dia belum sempat membela Persija karena kompetisi ketika itu keburu dihentikan.
Pada 12 Agustus 2017, Bali United membuat kejutan dengan mendatangkan Stefano Lilipaly. Kabarnya, ketika itu Fano ditebus dengan biaya Rp14 miliar. Pelatih Widodo Cahyono Putro ketika itu terkejut dengan kehadiran Lilipaly.
"Menurut saya, kejutan dia mau bergabung. Saya berharap para pemain Bali United jangan menganggap pemain yang datang itu sebagai kompetitor," ujar Widodo ketika itu.
Stefano Lilipaly ketika itu tampil sebanyak 15 kali dan berhasil mengantarkan Bali United menjadi runner-up Liga 1 2017. Lilipaly juga sukses mencetak empat gol.
Pada 2019, bisa dikatakan menjadi musim terbaik buat Lilipaly. Pemain naturalisasi itu berhasil membantu Bali United menjadi kampiun Liga 1 2019, dan juga mencetak lima gol dalam 30 penampilan.
Andalan Timnas Indonesia
Stefano Lilipaly resmi mengucap sumpah sebagai Warga Negara Indonesia pada 2011. Lilipaly kemudian memulai debutnya bersama Timnas Indonesia pada 2013.
Pertandingan resmi pertama yang menandai debut Stefano Lilipaly bersama Timnas Indonesia terjadi pada 8 Oktober 2016. Dalam laga persahabatan melawan Vietnam, Lilipaly tampil penuh.
Stefano Lilipaly kemudian dipercaya masuk skuad Piala AFF 2016. Lilipaly berhasil menjadi andalan Timnas Indonesia di bawah asuhan Alfred Rield dan mencetak gol pertamanya dalam laga melawan Singapura (25/11/2016).
Pada Piala AFF 2016, Lilipaly tampil sebanyak tujuh kali dan mengantarkan Timnas Indonesia ke final. Sayang, Indonesia takluk dengan agregat 2-3 dari Thailand.
Sejak saat itu, Lilipaly sering mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia. Hingga saat ini, Lilipaly sudah tampil sebanyak 24 kali dan mencetak tiga gol.
Disadur dari Bola.com (Penulis: Zulfirdaus Harahap/Editor: Rizki Hidayat, 1 Maret 2021)
Baca Ini Juga:
- Gabung Persebaya Surabaya, Satria Tama: Darah Saya Hijau
- Latihan Perdana Persija Belum Diikuti Sejumlah Pemain Bintang
- Ungkapan Kebahagiaan Marc Klok Setelah Persija Kembali Berlatih
- Aji Santoso: Kalau Bonek Cinta Persebaya Tidak Usah Hadir ke Lapangan
- Satria Tama Merapat, Komposisi Kiper Persebaya Cukup untuk Piala Menpora 2021
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 24 Februari 2021 12:42
-
Bola Indonesia 22 Februari 2021 20:17
-
Bola Indonesia 20 Februari 2021 23:36
Sambut Antusias Piala Menpora 2021, Ini Target Gelandang Persib
-
Bola Indonesia 19 Februari 2021 15:46
Tapak Tilas Zulham Zamrun di Persib: Datang, Pergi, Datang Lagi, Pergi Lagi
-
Bola Indonesia 19 Februari 2021 15:43
Statistik Fabiano Beltrame Persib Bandung: 2 Tahun Kontrak, Main Hanya 1 Menit
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...