
Bola.net - - Sebuah tekad dipatok Kim Jeffrey Kurniawan jelang laga antara timnya dan Madura United. Gelandang Persib Bandung ini berharap timnya bisa melanjutkan tren positif mereka pada laga lanjutan Liga 1 ini.
"Kami ingin melanjutkan tren positif, yang sudah dimulai pada laga sebelumnya," ujar Kim.
"Ini seharusnya menjadi langkah kedua dari tekad kami untuk bangkit, setelah langkah pertama kemarin telah sukses," sambungnya.
Eks penggawa Persema Malang ini sadar tak bakal mudah bagi Persib untuk melanjutkan hasil positif mereka pada laga ini. Pasalnya, Madura United bukanlah tim sembarangan. Mereka berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 2. Terlebih lagi, Laskar Sape Kerap bakal main di kandang.
"Namun, kami adalah Persib Bandung. Kami tak takut main lawan siapapun," tutur Kim.
"Kualitas kami tak kalah. Kami siap fight dan all out di lapangan," tegasnya.
Persib bakal menantang Madura United pada laga pekan ke-13 Liga 1. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan, Minggu .
Pada laga sebelumnya, Persib sukses meraih catatan positif. Menjamu PSM Makassar, sang pemuncak klasemen sementara, mereka berhasil meraih poin penuh usai menuntaskan pertandingan dengan skor 2-1.
Sementara itu, Kim mengaku tak menganggap laga ini spesial. Kendati Madura United berembrio dari Pelita Bandung Raya, klub yang pernah ia bela, Kim menegaskan tak memiliki perasaan apapun dalam laga ini.
"Tidak ada perasaan spesial menghadapi pertandingan ini," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 8 Juli 2017 23:11
-
Bola Indonesia 8 Juli 2017 22:22
-
Bola Indonesia 6 Juli 2017 07:42
-
Bola Indonesia 6 Juli 2017 07:28
-
Bola Indonesia 5 Juli 2017 20:42
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...