Tantang Barito Putera, Persija Tanpa Beberapa Pilar

Tantang Barito Putera, Persija Tanpa Beberapa Pilar
Persija Jakarta (c) Eggi Paksha
Bola.net - Persija Jakarta tak akan bisa menurunkan kekuatan terbaiknya kala menjamu Barito Putera dalam sebuah laga uji coba yang digelar di Gelora Bung Karno, Rabu (4/2).

Sebelumnya, Greg Nwokolo dan Abdul Rahman Lestaluhu sudah dipastikan absen. Kini duo asing mereka, Yevgeni Kabaev dan Martin Vunk serta pemain serba bisa, Alfin Tuasalamony juga kemungkinan tak bisa dimainkan.

"Jumlah pemain yang bakal absen kemungkinan bertambah. Yevgeni Kabaev dan Martin Vunk, juga terancam tidak bisa ikut serta. Apabila Kabaev dan Vunk sudah di sini, akan saya turunkan. Mereka sebelumnya ke Singapura untuk mengurus visa. Kalau belum, tidak mungkin bisa bermain," ujar pelatih Persija, Rahmad Darmawan.

"Selain itu, saya menunggu perkembangan kondisi Alfin Tuasalamony. Alfin bermasalah pada jari tangannya. Kalau merasa bisa bermain akan saya turunkan," tukasnya.

Sementara itu RD menilai laga kontra Barito Putera ini merupakan partai yang cukup penting, meski tim Laskar Antasari akan tampil tanpa diperkuat beberapa pilarnya seperti Teguh Amiruddin, Hansamu Yama, Paulo Sitanggang, dan Manahati Lestusen yang harus bergabung ke pemusatan latihan Timnas Indonesia u-23 di Sidoarjo.

"Pertandingan ini sangat bagus buat kami karena lawan yang akan dihadapi merupakan salah satu favorit menjadi juara ISL 2015. Dengan kekuatan barunya, akan menguntungkan buat kami dalam simulasi. Pertandingan ini akan menjadi cermin dari persiapan kami," tutur RD.

"Saya akan memaksimalkan laga uji coba untuk melihat perkembangan performa pemain. Rotasi mungkin terus dilakukan dalam pertandingan. Yang pasti, pertandingan masuk bagian dalam masa persiapan pramusim. Saya akan melakukan pergantian, di mana orientasinya untuk pertandingan ISL. Selain itu, saya akan memberikan kesempatan pada pemain untuk menunjukkan kemampuannya," tuntasnya. [initial]

 (esa/pra)