Tantang Arema, Persebaya Abaikan Statistik Masa Lalu

Tantang Arema, Persebaya Abaikan Statistik Masa Lalu
Djajang Nurjaman saat memimpin latiha Persebaya Surabaya di Lapangan Sier (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - - Pelatih Persebaya Surabaya, Djajang Nurjaman ogah memikirkan statistik pertemuan dengan Arema FC jelang duel di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (06/10). Djadjang tidak ingin anak asuhnya menoleh hasil laga ke belakang.

Namun, Djanur, sapaan karib Djajang, tak menampik bahwa statistik tidak bisa dipisahkan dari dunia sepak bola. Tetapi menurut mantan pelatih Persib Bandung ini, catatan statistik tidak selamanya harus menjadi patokan.

"Saya selalu ketemu dengan persoalan ini dan dalam sepak bola tidak pernah lepas dari hal ini," kata Djanur, Jumat (05/10).

Persebaya sebenarnya memiliki catatan yang kurang baik ketika bertandang ke markas Arema FC. Tim kebanggaan Arek Suroboyo ini hampir pasti selalu kesulitan ketika bermain di kandang Singo Edan.

Pada perjumpaan terakhir kedua tim [sebelum terjadi dualisme], yakni di ajang Indonesia Super League [ISL] 2010 yang lalu, Persebaya kalah dengan skor 1-0 pada laga di Stadion Kanjuruhan. Persebaya juga kalah dari Arema FC di Divisi Utama tahun 2007 dengan skor 2-1 pada laga di Malang.

"Tapi saya sampaikan kepada pemain jangan suka lihat pengalaman pahit, pengalaman negatif di masa lalu, sekarang kita hadapi dengan keadaan sekarang," sambungnya.

Yang pasti untuk menghadapi Arema, Djanur hanya menyiapkan mental pemainnya. Karena dengan mental yang bagus, Rendi Irwan dan kolega bisa menghadapi segala situasi di lapangan.

"Kita siapkan mental saja, kalau kita ciut, kita takut, berantakan. Karena di luar lapangan saya pikir mereka hanya dengan suara gak usah dihiraukan," tandasnya.

1 dari 1 halaman

Berita Video

AC Milan hanya memiliki dua penyerang tengah pada musim 2018/19 yakni Gonzalo Higuain dan Patrick Cutrone. Kabarnya, Milan pun tertarik memulangkan Zlatan Ibrahimovic. Simak selengkapnya dalam video berikut ini: