
Bola.net - Harus melakoni laga lanjutan BRI Liga 1 2024/2025, kontra Borneo FC, tanpa Julian Guevara tak membuat Joel Cornelli risau. Pelatih Arema FC ini mengaku masih memiliki sejumlah opsi untuk mengisi sektor gelandang bertahan, yang ditinggalkan Guevara pada laga tersebut.
"Kami punya sejumlah pilihan bagus di posisi ini. Pablo Oliveira datang dua hari lalu. Kami juga masih ada Arkhan Fikri dan Jayus Hariono yang bisa bermain di posisi ini," ucap Cornelli.
Menurut Cornelli, sampai saat ini, ia belum memutuskan siapa yang akan mengisi posisi Julian Guevara. Ia masih menunggu sampai usai pertemuan dengan timnya esok hari.
Advertisement
"Jadi, saat ini, kami masih belum memutuskan," tuturnya.
Arema FC akan menghadapi Borneo FC pada laga pekan kedua mereka di BRI Liga 1 2024/2025. Laga ini bakal dihelat di Stadion Soepriadi Kota Blitar, Sabtu (17/08) sore.
Pada laga ini, Arema FC dipastikan tak tampil dengan kekuatan penuh. Mereka dipastikan harus kehilangan Julian Guevara pada ajang ini.
Guevara harus menepi akibat mengalami cedera. Cedera ini didapatkan usai berbenturan dengan Thales Lira, pada laga perdana mereka, kontra Dewa United.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini
Tak Risau Tambahan Amunisi Borneo FC
Di sisi lain, Cornelli juga tak risau dengan tambahan amunisi di skuad Borneo FC. Sejak terakhir kali mereka bersua di Final Piala Presiden, Pesut Etam -julukan Borneo FC- memang mendapat tambahan dua pemain baru. Dua pemain baru ini adalah Mariano Peralta dan Gabriel Furtado.
Menurut Corneli, kedua pemain ini jelas memiliki kualitas di atas rata-rata. Namun, pelatih asal Brasil ini menambahkan, timnya juga memiliki kualitas yang tak kalah.
"Kami sangat respek kepada Borneo FC dan para pemain mereka. Namun, kami percaya para pemain kami bisa menghadapi mereka," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Agustus 2024 17:35
Apresiasi Laga Kondusif, Arema FC Beri Diskon bagi Penonton Laga Perdana
-
Bola Indonesia 14 Agustus 2024 09:17
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 16:26
-
Otomotif 25 Maret 2025 16:16
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 16:00
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 15:59
-
Amerika Latin 25 Maret 2025 15:56
-
Otomotif 25 Maret 2025 15:54
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...