
Bola.net - Dejan Antonic tak risau meski Gaston Castano tak kunjung pulih dari cedera lututnya. Pelatih Pelita Bandung Raya ini mengaku memiliki sosok senjata andalan pada diri Bambang Pamungkas.
"Tak ada waktu untuk terus meratapi cedera Gaston. Kita harus melihat ke depan. Kita masih ada Bepe (sapaan karib Bambang Pamungkas, red)," ujar Dejan, pada Bola.net.
"Saya berharap, pada pertandingan besok, dia bisa menunjukkan kinerja bagus, seperti yang biasa ditunjukkannya," sambung Dejan.
Pelita Bandung Raya bakal menantang Semen Padang pada laga lanjutan Indonesia Super League 2014. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion H. Agus Salim Padang, Minggu (10/08).
Pada pertandingan ini, Dejan dipastikan tak bisa menurunkan tiga pemain andalannya. Agus Indra dan Hermawan harus absen karena akumulasi kartu. Sementara, Gaston Castano masih belum pulih dari cedera lututnya.
Namun, meski tanpa pemain pilarnya tersebut, Dejan tetap mematok target bagi anak asuhnya. Pelatih asal Serbia ini meminta Kim Kurniawan dan kawan-kawan mencuri poin di Padang.
"Memang berat. Tapi, saya meminta pada pemain untuk berupaya keras mencuri poin pada pertandingan ini. Saya yakin para pemain bakal kerja keras untuk meraih target tersebut," tandasnya. [initial]
(den/pra)
"Tak ada waktu untuk terus meratapi cedera Gaston. Kita harus melihat ke depan. Kita masih ada Bepe (sapaan karib Bambang Pamungkas, red)," ujar Dejan, pada Bola.net.
"Saya berharap, pada pertandingan besok, dia bisa menunjukkan kinerja bagus, seperti yang biasa ditunjukkannya," sambung Dejan.
Pelita Bandung Raya bakal menantang Semen Padang pada laga lanjutan Indonesia Super League 2014. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion H. Agus Salim Padang, Minggu (10/08).
Pada pertandingan ini, Dejan dipastikan tak bisa menurunkan tiga pemain andalannya. Agus Indra dan Hermawan harus absen karena akumulasi kartu. Sementara, Gaston Castano masih belum pulih dari cedera lututnya.
Namun, meski tanpa pemain pilarnya tersebut, Dejan tetap mematok target bagi anak asuhnya. Pelatih asal Serbia ini meminta Kim Kurniawan dan kawan-kawan mencuri poin di Padang.
"Memang berat. Tapi, saya meminta pada pemain untuk berupaya keras mencuri poin pada pertandingan ini. Saya yakin para pemain bakal kerja keras untuk meraih target tersebut," tandasnya. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 8 Agustus 2014 21:48
-
Bolatainment 8 Agustus 2014 20:28
-
Bola Indonesia 8 Agustus 2014 20:24
-
Bola Indonesia 8 Agustus 2014 18:16
-
Bola Indonesia 8 Agustus 2014 18:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 23:11
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 23:04
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 22:59
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 22:58
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...