Tak Hanya Boaz, Pahabol Juga Gabung Pusamania Borneo FC

Tak Hanya Boaz, Pahabol Juga Gabung Pusamania Borneo FC
Pusamania Borneo FC (c) Bola.net
Bola.net - Tampil di turnamen Piala Presiden, jumlah pemain Pusamania Borneo FC mengalami penambahan. Bukan hanya karena bergabungnya Boaz Solossa dari Persipura Jayapura, melainkan termasuk Ferinando Pahabol.

Jika sesuai rencana, kedua pemain tersebut akan bergabung di Makassar, Rabu (2/9). Hanya saja, belum dipastikan apakah keduanya langsung dimainkan saat tim Pesut Etam bertemu dengan Gresik United, 4 September.

"Sudah ada pengesahan. Yang jelas, kedatangan kedua pemain itu menunjukkan keseriusannya. Kami ingin menjadi terbaik di Piala Presiden," ujar pelatih Pusamania Borneo FC, Iwan Setiawan.

Bakal bergabung kedua pemain tersebut sebelumnya disampaikan Presiden Pusamania Borneo FC, Nabil Husein. Pasalnya, manajemen Pusamania Borneo FC sudah mendapatkan surat pengesahan dari manajemen Persipura.

Surat yang terbit pada 31 Agustus tersebut ditandatangani Ketua Umum Persipura, Benhur Tomi Mano. Kemudian, surat dikirimkan ke CEO PT Liga Indonesia, yang juga ditembuskan ke semua klub anggota PSSI di Piala Presiden. [initial]

 (esa/pra)