Tak Dapat Jatah Uji Lapangan, PSM Berlatih Dijalanan

Tak Dapat Jatah Uji Lapangan, PSM Berlatih Dijalanan
PSM Makassar (c) Fitri Apriani
- Ada yang menarik pada gelaran Trofeo Persija kali ini. Semua tim yang ikut pada ajang tahunan milik Persija Jakarta itu tidak diberikan kesempatan untuk mencoba lapangan sebelum pertandingan.


Dengan demikian, PSM Makassar lebih memilih melakukan latihan ringan di jalanan belakang hotel tempat mereka menginap. Hal itu dilakukan agar skuat berjuluk Juku Eja itu tetap fit jelang pertandingan.


Pelatih PSM Luciano Leandro mengatakan, tidak adanya sesi uji coba lapangan dinilai sangat menganggu persiapan timnya. Namun, pelatih asal Brasil itu tetap yakin PSM bakal memberikan yang terbaik pada Trofeo Persija.


"Kami baru saja datang dan tidak bisa melakukan uji coba lapangan. Tapi kami akan memberikan yang terbaik besok saat di lapangan," ujar Luciano kepada wartawan di Hotel Pomelotel, Jakarta, Jumat (8/4).


Musim ini merupakan kali pertama bagi PSM ikut serta pada ajang Trofeo Persija. Sehingga, tim asal Makassar itu akan bermain habis-habisan.


"Mudah-mudahan kami bisa memberikan hasil yang maksimal. Kami akan berikan 100 persen saat pertandingan," pungkasnya. [initial]


 (fit/asa)