Tak Bisa Mainkan Marco Motta di Laga Menentukan Kontra Bhayangkara Solo FC, Ini Kata Pelatih Persija

Bola.net - Marco Motta dipastikan absen saat Persija Jakarta bersua Bhayangkara Solo FC pada laga pamungkas Grup B Piala Menpora 2021, di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Rabu (31/3). Mantan pemain Juventus itu sedang mengalami cedera tungkai.
Cedera tersebut didapat Motta ketika Persija berhadapan dengan Borneo FC pada matchday kedua Grup B, Sabtu (27/3). Pesepakbola asal Italia itu tak dapat menuntaskan laga yang berakhir untuk kemenangan timnya 4-0, dan diganti pada babak kedua.
Absennya Motta membuat pelatih Persija, Sudirman merasa kehilangan. Sebab, pesepakbola berusia 34 tahun itu dinilai punya peran penting di dalam tim.
Advertisement
"Ya peran Marco Motta sangat besar buat Persija. Tapi Marco Motta dalam kondisi cedera, dan kami tidak mau memaksakan dia karena akan memperburuk cedera dia," ujar Sudirman, saat konferensi pers virtual jelang laga, Selasa (30/3).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Siapkan Pengganti
Lebih lanjut, Sudirman mengaku sudah menyiapkan pengganti Motta. Tapi siapa pemain tersebut, ia enggan mengungkapkannya.
Sudirman hanya berharap pengganti Motta bisa tampil apik di pos bek kanan. Bahkan, lebih oke ketimbang mantan pemain AS Roma itu.
"Jadi kami sudah mempersiapkan penggantinya, yang pasti pemain tersebut sudah siap untuk diturunkan dan berperan. Insya Allah mungkin bisa lebih bagus daripada Marco Motta," imbuhnya.
Absen 2 Pekan
Sementara itu, Dokter Persija, Donny Kurniawan mengatakan, Motta perlu istirahat hingga beberapa pekan kedepan. Dengan demikian, ia bakal absen memperkuat Macam Kemayoran di Piala Menpora jika lolos ke babak selanjutnya.
"Marco Motta membutuhkan rehabilitas dan rekondisi selama 7-14 hari," tuturnya.
"Setelah itu, baru kami lihat lagi perkembangannya," imbuh Donny.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Galeri 29 Maret 2021 09:34
-
Bola Indonesia 28 Maret 2021 10:29
Persija Bantai Borneo FC 4-0, Simic Teringat Memori Tiga Tahun Lalu
-
Bola Indonesia 28 Maret 2021 10:24
-
Bola Indonesia 27 Maret 2021 23:43
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...