Syamsir Alam dan Maman Teken Kontrak di Sriwijaya FC

Syamsir Alam dan Maman Teken Kontrak di Sriwijaya FC
Syamsir Alam resmi gabung Sriwijaya (c) Nike
Bola.net - Raksasa Indonesia Super League, Sriwijaya FC memastikan sudah mendapatkan tanda tangan dua pemain incaran, yakni Syamsir Alam dan Maman Abdurrahman.

Dikatakan pelatih Laskar Wong Kito, Subangkit, Syamsir dan Maman merupakan hasil rekomendasinya. Sehingga, meminta manajemen SFC untuk langsung melakukan gerak cepat dalam mengamankan kedua pemain tersebut.

"Keduanya cocok dengan skema permainan yang saya persiapkan. Kini, keduanya sudah resmi melakukan tanda tangan kontrak bersama manajemen tim," kata Subangkit.

Diterangkan Subangkit, Syamsir dan Maman melakukan tanda tangan kontrak di Hotel Aria Gajayana, Malang, Jawa Timur, disaksikan manajer tim SFC, Robert Heri dan Sekretaris tim, Aulia Seftian.

Syamsir Alam tiba di Malang, sehari sebelum melakukan tanda tangan kontrak. Sementara Maman, sudah beberapa hari mengikuti Training Centre (TC)/pemusatan latihan bersama para pemain lainnya.

"Kini, kami tinggal memantau Serge (Pacome Djiehoua) yang masih berstatus pemain seleksi. Sejauh ini, belum bisa diputuskan apakah layak direkrut atau tidak," pungkasnya. [initial]

 (esa/pra)