Surabaya United Tunggu Janji Rudi Widodo

Surabaya United Tunggu Janji Rudi Widodo
Rudi Widodo (c) Antok
- Sepeningggal lima pemain yang memutuskan hengkang karena tidak ada kecocokan harga, kuantitas skuat Surabaya United menurun drastis menjadi 18 orang. Dari 18 pemain itu, hanya striker Rudi Widodo seorang yang belum deal dengan manajemen.


Sampai dengan berita ini diturunkan, Rudi belum menampakkan diri Surabaya. Ia digosipkan menyusul langkah Firly Apriansyah, Slamet Nur Cahyono dan Asep Berlian, yakni bergabung dengan Madura United. Tapi, Rudi juga belum hadir di tengah tim asuhan Gomes Oliviera tersebut.


Menurut keterangan Rahmad Sumanjaya, manajer operasional Surabaya United, pemain yang akrab disapa RW ini merupakan satu-satunya pemiun yang belum menjalin kesepakatan kerja dengan pihaknya. "Semua sudah deal. Tinggal RW saja," kata Rahmad kepada , Rabu (10/2) pagi.


Dalam sebuah kesempatan, Rahmad mengatakan bahwa Rudi memiliki keinginan untuk bertahan di Surabaya United. Bahkan pemain kelahiran Pati ini bercita-cita menutup kariernya di Kota Pahlawan.


"RW bercita-cita di surabaya. Cita-citanya itu pensiun di Surabaya. Dia bilang kalau sudah 10 tahun main dan pindah-pindah ke 12 klub. Tapi hanya di sini ini dia merasa enak dan nyaman," ungkap Rahmad.


Tapi, Rahmad sadar bahwa sebuah cita-cita bisa saja berubah sewaktu-waktu. "Cita-cita kan bisa berubah. Saat ini kami tidak peduli dia ditawar oleh siapa saja," pungkas Rahmad. (faw/dzi)