Surabaya United Tak Masalah Main di Tempat Netral

Surabaya United Tak Masalah Main di Tempat Netral
Ibnu Grahan (c) Fafa Wahab
- Pelatih Surabaya United, Ibnu Grahan mendukung keputusan Mahaka Sports yang menunjuk tempat netral sebagai venue delapan besar. Babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman akan dilangsungkan di Solo dan Sleman.


Ibnu mengatakan bahwa tidak ada kendala berarti yang ditemui Surabaya United jika harus bermain di Solo atau Sleman. "Kita main di Solo atau Sleman, dua-duanya tempat yang netral. Sangat bagus sekali," ucap Ibnu ketika ditanya Bola.net, Kamis (3/12) siang.


Eks pelatih Persebaya 1927 ini menambahkan bahwa jarak kedua lokasi ini juga bersahabat. "Stadionnya juga bagus. Jarak tempuh dengan Surabaya juga tidak terlalu jauh. Jadi ini menjadi hal positif buat tim Surabaya United," imbuh Ibnu.


Sebenarnya, Surabaya United bisa saja menjadi host babak delapan besar. Sebab, bersama Arema Cronus, mereka menjadi salah satu kandidat terkuat. Tapi Mahaka akhirnya menunjuk Solo dan Sleman sebagai host delapan besar. [initial]

 (faw/asa)