Masih Paceklik Gol, Surabaya United Puji Penampilan Thiago

Masih Paceklik Gol, Surabaya United Puji Penampilan Thiago
Thiago Furtuoso dos Santos (c) Surabaya United for Bola.net
- Meski tak mencetak gol dalam debutnya melawan PSM Makassar, Selasa (3/11) kemarin malam, Thiago Furtuoso dos Santos tetap mendapat pujian dari tim pelatih Surabaya United. Bahkan asisten pelatih, Troy Medicana menyebut Thiago adalah pemain istimewa.


Bermain hanya 60 menit, Thiago sebenarnya hanya mendapat satu peluang emas di awal babak kedua. Namun kansnya tersebut terbuang sia-sia. Sebab, meski tinggal berhadapan dengan kiper David Arianto, tendangannya justru melebar.


Fakta di atas nyatanya dipandang berbeda oleh tim pelatih Surabaya United. "Thiago tetap istimewa meski tidak mencetak gol," ucap Troy Medicana. Pria kelahiran Surabaya ini bahkan memuji Thiago setinggi langit.


"Cara bermainnya bagus. Cara melindungi bolanya juga bagus. Cara pegang bolanya bagus. Cara dia berikan assist juga istimewa. Teknik tinggi lah. Tinggal naluri mencetak golnya saja," terang pria yang pernah bekerja untuk Persela Lamongan ini. [initial]


  (faw/pra)