Surabaya United Bantah Kejar Zulham Zamrun

Surabaya United Bantah Kejar Zulham Zamrun
Zulham Zamrun (c) Persib.co.id
- Meski menjadi pemain paling cemerlang sepanjang turnamen Piala Presiden 2015 kemarin, manajemen Surabaya United membantah kabar tentang ketertarikan mereka kepada Zulham Zamrun. Dari pada mengikat Zulham, mereka lebih memilih mendatangkan penyerang asing sebagai tandem Pedro Javier Velazquez.


Ketertarikan tim yang dulu bernama Bonek FC ini kepada Zulham, sudah muncul kala mereka bertarung di babak grup Piala Presiden 2015. Namun seiring waktu berjalan, Surabaya United akhirnya mengurungkan niat untuk memboyong eks pemain Persela Lamongan dan Mitra Kukar ini.


"Tidak benar kalau kami mau merekrut Zulham. Kami ingin menambah striker asing, bukan Zulham," tegas Gede Widiade, pemilik klub Surabaya United. Menurut Gede, komposisi pemain lokal di tim asuhan Ibnu Grahan cukup mumpuni dan kompetitif.


Oleh sebab itu, ia meminta Ibnu Grahan selaku head coach untuk memaksimalkan pemain yang ada. "Kami punya pemain-pemain lokal yang bagus. Jadi kami akan maksimalkan pemain yang ada," tutup pria yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PSSI Surabaya ini. [initial]

 (faw/asa)