
Bola.net - Gong Liga 2 2023/2024 telah dibunyikan. Kompetisi kasta kedua sepak bola di Indonesia itu kembali digelar setelah mati suri pada musim lalu pasca-Tragedi Kanjuruhan.
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memutar Liga 2 dengan diikuti 28 tim yang dibagi ke empat grup. Ada babak pendahuluan, 12 besar, play-off degradasi, semifinal, dan final.
Liga 2 sudah dimulai pada Minggu (10/9). Partai Persela Lamongan versus Persijap Jepara di Stadion Surabaya, Lamongan, menjadi pertunjukkan pembuka.
Advertisement
Persela tidak menyia-nyiakan status sebagai tuan rumah. Laskar Joko Tingkir mampu mengalahkan Persijap 2-0 lewat gol Silvio Escobar (43') dan Jonathan Ward Campbell (54').
Pesan Buat PSSI
Suporter berharap Liga 2 dapat berjalan lancar tidak seperti tahun lalu, apalagi tahun depan akan memasuki tahun politik atau Pemilihan Umum (Pemilu).
"Jujur saja, sampai saat ini, saya pribadi masih harap-harap cemas. Ini tahun politik. Sudah barang tentu banyak rintangan buat kompetisi. Semoga Liga 2 bisa berjalan lancar hingga tuntas tanpa kendala," ujar pentolan LA Mania selaku suporter Persela, Saptoyo Nugroho.
"Kami berkomitmen mendukung regulasi soal pelarangan suporter bertandang ke markas lawan dengan alasan keamanan. Kami hanya titip pesan PSSI atau LIB bersikap tegas ke semuanya, tanpa pandang bulu."
"Saya berharap, Liga 2 berjalan lancar sesuai harapan kita bersama, baik dari pihak PSSI maupun klub-klub pesertanya. Buat Persela, saya titip pesan, tunjukkan semangat bahwa dari kota kecil akan lahir tim hebat dengan kebersamaan," tambahnya.
Dukung Regulasi Pemain Asing
Presiden Brajamusti sebagai pendukung PSIM Yogyakarta, Muslich Burhanuddin, antusias dengan dimulainya Liga 2. Ia menilai, adanya aturan pemain asing membuat kompetisi dapat berlangsung lebih seru.
"Kehadiran sponsor membuat kompetisi lebih menggeliat. Format kompetisi musim ini cukup bagus dan tertata rapi. Bagi suporter, regulasi diperbolehkannya klub memakai pemain asing membuat kami lebih bersemangat buat menyaksikan persaingan kompetisi secara langsung," ucap Muslich.
"Kehadiran legiun impor seperti latihan bagi klub-klub Liga 2 untuk mempersiapkan diri menyongsong BRI Liga 1 jika promosi nanti. Mereka tidak gagap dengan persaingan level atas karena mulai dibiasakan sejak Liga 2," katanya menambahkan.
Apresiasi Erick Thohir
Sekjen Napi Bongkar selaku suporter PSBS Biak, Ronald Putuhena, merasa lega Liga 2 dapat kembali digulirkan. Bergulirnya kompetisi dikatakannya dapat memperkenalkan daerahnya ke skala nasional.
"Kami percaya, Ketua Umum PSSI, Pak Erick Thohir, akan tegas untuk memastikan Liga 2 steril dari kasus-kasus nonteknis. Jangan ragu-ragu menindak orang-orang yang merusak kompetisi. Kami dari Indonesia Timur akan membantu mengawal," tutur Ronald.
"Terima kasih Pak Erick, bapak menepati janji. Sudah begitu lama kami, orang-orang jauh dari Indonesia Timur, tidak merasakan denyut pertandingan sepak bola. Pelaksanaan Liga 2 penting buat kami. Kami sudah demikian rindu ingin menyaksikan PSBS Biak berlaga di pentas nasional," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 10 September 2023 21:27
Liga 2 2023/2024 Disebut sebagai Komitmen PSSI Benahi Sepak Bola Indonesia
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...