Suporter PSPS Desak Manajemen Lakukan Evaluasi

Suporter PSPS Desak Manajemen Lakukan Evaluasi
Ali Khaddafi dkk harus segera berbenah © wearemania.net
Bola.net - Hasil kurang memuaskan yang diraih PSPS Pekanbaru membuat para pendukung PSPS gerah. Mereka pun mendesak agar manajemen segera mengevaluasi total tim agar tidak degradasi dari ISL 2011-2012.

"Evaluasi total harus dilakukan, salah satu upaya agar tidak terkena degradasi ajang ISL tahun depan," kata Iman Juandi, pendukung fanatik PSPS ditemui di Pekanbaru.

Menurutnya, evaluasi harus segera dilakukan mengingat pertandingan PSPS tinggal menyisakan empat pertandingan musim ini. Dan tentunya anak asuh Mundari Karya tersebut dituntut mampu menampilkan permainan terbaiknya untuk membawa PSPS lolos dari degradasi.

Saat ini, Patrice Nzekou hanya berhasil mengumpulkan 32 poin dari 30 pertandingan dan menempati posisi 14 dari 18 tim. Sembilan kemenangan, lima kali imbang dan 16 kali kalah adalah catatan untuk tim Asykar Bertuah.

Misi untuk lepas dari zona degradasi sendiri tidak akan mudah jika melihat empat pertandingan sisa musim ini. Zaenal Arif dkk akan menghadapi Sriwijaya FC, Persiram Raja Ampat, Persidafon Dafonsoro serta Deltras Sidoarjo. (ant/dzi)