
Bola.net - Di saat prestasi tim yang tengah menurun suporter PSM Makassar tetap solid memberikan kepada tim Ayam Jantan dari Timur. Hal itu terlihat dengan hadirnya suporter memerahkan stadion saat PSM harusnya menjamu Persema Malang, Rabu (27/3).
Suporter sudah mengetahui bahwa Persema tidak hadir dalam laga tersebut, tapi mereka tetap hadir memasuki tribun terbuka. Memberikan yel-yel dukungan kepada Andi Oddang dkk, layaknya jika PSM bertanding.
Karena tak ada lawan, PSM pun dinyatakan menang WO dengan skor 3-0. Hasil ini dituangkan dalam surat dari LPIS kepada manajemen PT Pagolona Sulawesi Mandiri (PSM).
Ini adalah angka pertama PSM di musim ini, setelah tiga laga away sebelumnya PSM menelan kekalahan. Namun, PSM masih berjuang melalui surat protes kepada PSSI dan LPIS karena lawan-lawannya melanggar peraturan.
Meski terseok-seok di awal musim, suporter tetap yakin PSM akan bangkit di laga-laga selanjutnya. Jenderal lapangan kelompok suporter The Macz Man, Andi Syam Paswah alias Coklat yakin PSM menjadi juara musim ini.
"Musim ini, PSM harus juara. Menilik pencapaian PSM dalam kompetisi di Indonesia, PSM selalu meraih hasil bagus," kata Coklat.
"Kami selalu mendukung PSM agar optimis dalam meraih pencapaian yang maksimal. Memang di awal-awal, mereka meraih hasil buruk, tapi kami yakin mereka bisa bangkit," imbuhnya.
PSM pernah menjadi jawara di Indonesia. The Macz Man mencatat, saat kompetisi masih bernama Perserikatan (1951-1994), PSM meraih lima kali juara (1957, 1959, 1965, 1966, 1999/1992) dan empat kali runner up (1951, 1961, 1964, 1994).
Memasuki kompetisi Liga Indonesia yang masih menggunakan sistem pembagian wilayah, PSM pernah juara sekali pada musim 1999/2000. Juga meraih empat kali runner up (1995/1996, 2001, 2003). Setelah kompetisi Super Liga Indonesia, prestasi PSM mulai menurun. Musim 2008/2008 finis di peringkat 8 dan musim 2009/2010 berada di peringkat 13.
Coklat juga yakin dengan materi pemain PSM saat ini, meski sebagian besar merupakan pemain-pemain muda. Ditambah lagi badai cedera yang menghantui skuad Juku Eja, tapi Coklat selalu percaya pelatih Petar Segrt bisa meramu strategi yang baik. "Memang beberapa pemain cedera, tapi kan selalu ada pemain alternatif," jelasnya. (nda/mac)
Suporter sudah mengetahui bahwa Persema tidak hadir dalam laga tersebut, tapi mereka tetap hadir memasuki tribun terbuka. Memberikan yel-yel dukungan kepada Andi Oddang dkk, layaknya jika PSM bertanding.
Karena tak ada lawan, PSM pun dinyatakan menang WO dengan skor 3-0. Hasil ini dituangkan dalam surat dari LPIS kepada manajemen PT Pagolona Sulawesi Mandiri (PSM).
Ini adalah angka pertama PSM di musim ini, setelah tiga laga away sebelumnya PSM menelan kekalahan. Namun, PSM masih berjuang melalui surat protes kepada PSSI dan LPIS karena lawan-lawannya melanggar peraturan.
Meski terseok-seok di awal musim, suporter tetap yakin PSM akan bangkit di laga-laga selanjutnya. Jenderal lapangan kelompok suporter The Macz Man, Andi Syam Paswah alias Coklat yakin PSM menjadi juara musim ini.
"Musim ini, PSM harus juara. Menilik pencapaian PSM dalam kompetisi di Indonesia, PSM selalu meraih hasil bagus," kata Coklat.
"Kami selalu mendukung PSM agar optimis dalam meraih pencapaian yang maksimal. Memang di awal-awal, mereka meraih hasil buruk, tapi kami yakin mereka bisa bangkit," imbuhnya.
PSM pernah menjadi jawara di Indonesia. The Macz Man mencatat, saat kompetisi masih bernama Perserikatan (1951-1994), PSM meraih lima kali juara (1957, 1959, 1965, 1966, 1999/1992) dan empat kali runner up (1951, 1961, 1964, 1994).
Memasuki kompetisi Liga Indonesia yang masih menggunakan sistem pembagian wilayah, PSM pernah juara sekali pada musim 1999/2000. Juga meraih empat kali runner up (1995/1996, 2001, 2003). Setelah kompetisi Super Liga Indonesia, prestasi PSM mulai menurun. Musim 2008/2008 finis di peringkat 8 dan musim 2009/2010 berada di peringkat 13.
Coklat juga yakin dengan materi pemain PSM saat ini, meski sebagian besar merupakan pemain-pemain muda. Ditambah lagi badai cedera yang menghantui skuad Juku Eja, tapi Coklat selalu percaya pelatih Petar Segrt bisa meramu strategi yang baik. "Memang beberapa pemain cedera, tapi kan selalu ada pemain alternatif," jelasnya. (nda/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 27 Maret 2013 21:00
-
Bola Indonesia 27 Maret 2013 20:23
-
Bola Indonesia 27 Maret 2013 19:26
-
Bola Indonesia 27 Maret 2013 18:27
-
Bola Indonesia 27 Maret 2013 18:00
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...