
Bola.net - Penampilan apik yang ditunjukkan Bruno Matos sepanjang putaran kedua Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar membuat Bhayangkara FC puas. Alhasil, tim berjuluk The Guardian itu memperpanjang kontrak gelandang asal Brasil tersebut.
Matos didatangkan The Guardian dari Persija Jakarta pada pertengahan musim lalu untuk menggantikan Flavio Beck Junior. Selama memperkuat Bhayangkara FC, ia tampil sebanyak 17 kali dan membuat sembilan gol.
“Yang pasti Bruno Matos masih kami pertahankan. Tidak akan keluar kalau dia,” ujar Chief Operating Officer (COO) Bhayangkara FC, Sumardji.
Advertisement
“Matos tidak akan ke mana-mana. Kontraknya masih sampai 30 Januari tahun depan. Pasti dia di Bhayangkara FC. Saya menjamin,” katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Coret 3 Pemain
Tak hanya memperpanjang kontrak pemain, Bhayangkara FC juga mencoret sejumlah pemainnya. Tercatat ada tiga pemain lokal yang dicoret.
“Yang tidak diperpanjang itu Bagas Adi Nugroho. Lalu Ilham Udin dan Nur Iskandar yang tidak kami perpanjang kontraknya,” imbuh Sumardji.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 27 Desember 2019 22:34
-
Bola Indonesia 27 Desember 2019 22:29
Usai Berjuang Bersama Persela, Kei Hirose: Sekarang Saya Menikmati Jepang
-
Bola Indonesia 27 Desember 2019 21:38
Susun Komposisi Tim, Klub Diminta Perhatikan Filosofi Permainan
-
Bola Indonesia 27 Desember 2019 21:24
-
Bola Indonesia 27 Desember 2019 20:40
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...