Suharno Tegaskan Arema Butuh Semua Pemain Fit

Suharno Tegaskan Arema Butuh Semua Pemain Fit
Pelatih Arema, Suharno (c) Rachmatullah
Bola.net - Arema Cronus bakal menghadapi Persipura Jayapura dalam lanjutan babak delapan besar kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim ini, di Stadion Mandala, Jayapura, Selasa (21/10) mendatang.

Singo Edan- julukan Arema- dibayangi ancaman tidak bisa menurunkan Samsul Arif, Juan Revi Auriqto serta Purwaka Yudhi. Ketiga pemain tersebut, kini mengalami cedera setelah mengalahkan Mutiara Hitam- julukan Persipura- dengan skor 3-0, di Stadion Kanjuruhan, Malang.

"Menurut dokter tim, pemain yang cedera lawan Persipura bisa cepat dipulihkan. Tapi, terkadang prediksi tidak seperti itu. Mereka tentu akan terus dipantau dengan sangat serius karena Arema butuh tim yang komplit di sisa kompetisi ini," terang Pelatih Kepala Arema, Suharno.

Peran ketiga pemain tersebut, benar-benar dibutuhkan Singo Edan. Utamanya, Samsul Arif yang sudah mengoleksi 15 gol untuk Arema atau lima gol khusus di babak delapan besar. Bahkan, perolehan gol Samsul, kini mengungguli dua pemain Arema lainnya, Cristian Gonzales dan Beto Goncalves.

"Masih ada nyeri setelah berbenturan dengan pemain Persipura. Semoga saja, saya kembali fit untuk pertandingan berikutnya. Saya tidak ingin melewatkan satu pertandingan pun, kebetulan saya berada dalam permainan terbaik," ungkap Samsul Arif. (esa/dzi)