Sudah Jabat Tangan La Nyalla, 'Menpora Tetap Lanjutkan Reformasi Sepakbola Indonesia'

Sudah Jabat Tangan La Nyalla, 'Menpora Tetap Lanjutkan Reformasi Sepakbola Indonesia'
Imam Nahrawi bersalaman dengan La Nyalla (c) Liputan6
Bola.net - Meski telah bertemu -bahkan bersalaman- dengan Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi bergeming melanjutkan perbaikan tata kelola sepakbola Indonesia. Keyakinan ini dilontarkan anggota Tim Transisi, Cheppy T Wartono.

"Tak ada yang berubah dalam proses pembenahan sepakbola ini," ujar Cheppy.

"Beliau tetap tegas dalam membenahi sepakbola," sambungnya.

Sebelumnya, meski telah hampir sepekan berlalu, bertemunya Menpora Imam Nahrawi dan La Nyalla terus menjadi buah bibir. Umumnya menyebut bahwa Menpora dan La Nyalla bakal berdamai.

Minggu (30/08) lalu, setelah sekian lama tanpa komunikasi, akhirnya La Nyalla bertemu dengan Menpora. Momen ini terjadi pada pembukaan Piala Presiden di Gianyar Bali. Tak hanya bertemu muka, La Nyalla dan Menpora sempat berjabat tangan. Peristiwa inilah yang dinilai sebagian orang menjadi bakal islahnya mereka.

Namun, menurut Cheppy, tak ada yang istimewa dengan momen jabat tangan ini. Menurutnya, ini hanya menegaskan tak ada masalah pribadi antara Imam Nahrawi dan La Nyalla.

"Namun, dalam pembenahan sepakbola, Menpora tetap tegas," tandasnya. [initial]
 (den/asa)