Subangkit Plot Maman Sebagai Gelandang Bertahan SFC

Subangkit Plot Maman Sebagai Gelandang Bertahan SFC
Subangkit (c) Fajar Rahman
Bola.net - Setelah resmi bergabung dengan Sriwijaya FC (SFC), Maman Abdurrahman terlihat memiliki warna permainan baru. Hal tersebut menyusul kebijakan pelatih SFC Subangkit dalam menempatkan Maman sebagai gelandang bertahan.

Padahal, ketika memperkuat Persib Bandung, Maman Abdurrahman berduet dengan Abanda Herman dalam menjaga area pertahanan.

"Saya menilai Maman bisa menempati posisi tersebut. Apalagi, kita butuh gelandang bertahan. Karena itu, Maman akan ditempatkan menjadi gelandang bertahan saat kita melawan Semen Padang di Inter Island Cup, 10 Januari nanti," kata Subangkit.

Subangkit berpandangan, Maman bisa diandalkan sebagai gelandang bertahan. Apalagi, dilanjutkan Subangkit, tugas dan tanggung jawab gelandang bertahan tidak jauh berbeda dengan bek tengah.

"Perannya tidak jauh berbeda, namun gelandang bertahan bertugas untuk menghalau serangan lawan lebih awal. Nantinya, Maman diduetkan dengan Asri Akbar," tuntas Subangkit. (esa/gia)