Striker Timnas Haiti Belum Memuaskan

Striker Timnas Haiti Belum Memuaskan
Shelby Printemps (c) Syafaruddin
- Striker Tim Nasional (Timnas) Haiti, Shelby Printemps belum menunjukkan penampilan apik saat Surabaya United beruji coba dengan 81 FC, Jumat (29/1) sore di Lapangan Brigif 1 Marinir Sidoarjo. Meski berhasil menjaringkan satu gol, Shelby sempat gagal mengeksekusi tendangan penalti.


Penalti itu diberikan saat Shelby dijatuhkan di kotak terlarang pada babak pertama. Meski dipercaya sebagai eksekutor, pemain 25 tahun ini gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Sepakan Shelby melenceng di kanan gawang. Pun demikian ketika ia didapuk sebagai eksekutor tendangan bebas. Arah tendangannya juga jauh dari sasaran.


Dalam uji coba ini, Shelby bermain selama kurang lebih 70 menit. Ia selalu ditempatkan sebagai penyerang tunggal oleh pelatih Ibnu Grahan. Gol Shelby hadir saat babak kedua berlangsung 15 menit. Tendangan spekulasinya dari luar kotak penalti, gagal diantisipasi Putut Wijanarko, kiper 81 FC.


Uji coba ini berkesudahan dengan skor imbang 3-1. Fandi Eko Utomo dan Feri Ariawan mencetak gol kedua dan ketiga di menit ke-70 dan 73. Sedangkan gol balasan 81 FC dicetak oleh Zaenal Abidin. Rencananya akan ada satu pertandingan uji coba lagi untuk menentukan nasil Shelby. Uji coba itu akan dilangsungkan minggu depan. [initial]

 (faw/asa)