Stadion Sepi, Bos Persebaya Mengeluh

Stadion Sepi, Bos Persebaya Mengeluh
Gede Widiade (c) ist
Bola.net - Bos Persebaya Gede Widiade mengeluhkan bagaimana minimnya jumlah penonton yang menyaksikan langsung pertandingan Persebaya. Akibatnya, Persebaya tak mendapatkan pendapatan dari penjualan tiket pertandingan.

Jumlah penonton yang menyaksikan pertandingan Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) memang sangat minim. Dalam dua pertandingan awal kompetisi saja, Persebaya hanya disaksikan kurang dari 5.000 penonton.

"Saya tidak terima pemasukan dari penjualan tiket. Tiket itu untuk biaya pertandingan saja tidak cukup," terang pengusaha asal Surabaya ini.

Tak mengherankan. Sebab pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014 saja, rata-rata laga Persebaya hanya disaksikan 3.000 penonton. Gede pun mengeluhkan masalah ini.

"Apa saya harus membiayai Persebaya hanya untuk ikut tarkam, ya tidak mungkin lah. Saya keluarkan uang pribadi lho, tidak ada yang bisa atur saya," pungkas Gede. (faw/gia)