Sriwijaya FC Siapkan Skuad Terbaik Hadapi Arema

Sriwijaya FC Siapkan Skuad Terbaik Hadapi Arema
Sriwijaya FC siap hadapi Arema Indonesia © gresik.co
Bola.net - Usai melawat ke markas Persegres, skuad Sriwijaya FC siap menjamu tim yang tengah bangkit, Arema Indonesia, Sabtu (16/6) di Stadion Jakabaring Palembang.

Pelatih Sriwijaya FC, Kas Hartadi pun tengah diliputi optimisme tinggi. Apalagi pada laga nanti skuad Sriwijaya akan tampil dengan kekuatan penuh,

"Saya bersyukur tidak ada pemain yang absen sehingga dapat menurunkan formasi terbaik," kata mantan pemain Tim Nasional ini.

Memang pada pertandingan sebelumnya, Sriwijaya FC selalu tampil tidak dengan kekuatan terbaik. Pasalnya para pemain Sriwijaya bergiliran harus absen karena cedera ataupun karena akumulasi kartu.

"Kemampuan pemain inti dan pelapis tidak jauh berbeda sehingga kondisi absennya pemain pada beberapa pertandingan tidak begitu menyulitkan," ujar mantan pemain Kramayuda Tiga Berlian ini.

Meski pertandingan menyisakan beberapa laga tapi Keith Jerome Kayamba Gumbs hanya membutuhkan tujuh poin untuk mengunci gelar juara dari "Mutiara Hitam".

"Seluruh pemain fokus untuk tiga laga di depan mata, melawan Arema pada 16 Juni, Persela pada 20 Juni, dan menjajal Persija Jakarta pada 24 Juni," tambah pria asal Solo tersebut. (bola/dzi)